PEMANFAATAN DATA BATHYMETRI UNTUK PERENCANAAN ALUR PELAYARAN KAPAL GENERAL CARGO 5000 DWT

Tindara, Yanti (2016) PEMANFAATAN DATA BATHYMETRI UNTUK PERENCANAAN ALUR PELAYARAN KAPAL GENERAL CARGO 5000 DWT. Skripsi thesis, ITN malang.

[img] Text
1225029.pdf
Restricted to Registered users only

Download (9MB) | Request a copy

Abstract

Pangkalan Brandan terletak di JL. Babalan Pajak Ikan Lama Gang Tenggiri, Desa Brandan Timur, Kec. Babalan, Kab. Langkat Sumatera Utara. Data Bathymetri sangat diperlukan dalam pembuatan alur untuk mengetahui kapal jenis apa yang akan direncanakan berlayar karena harus disesuaikan dengan kedalaman dari perairan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk melayani kapal general cargo 5000 dwt dan untuk memaksimalkan distribusi barang komoditas di sekitar area tersebut. Kapal general cargo adalah kapal yang mengangkut bermacam-macam mustan berupa barang, Barang yang diangkut biasanya merupakan barang yang sudah dikemas. Pada penelitian ini direncanakan desain Alur Pelayaran Kapal utama didapatkan dengan menghitung lebar alur, kedalaman rencana yang ditinjau dari syarat-syarat teknis kapal General Cargo 5000 Deaight Tonnage (dwt). Dari ukuran utama yang didapat kemudian dilakukan pembuatan desain alur yang sesuai dengan standar Technical Standars and Commentaries For Port and Harbour Facilities In Japan (OCD). Untuk memanjang dermaga tersebut, diperlukaan perencanaan alur pelayaran untuk kapal yang lebih besar dari biasanya. Alur Pelayaran Pangkalan Brandan direncanakan dengan kedalaman yang digunakan minimal 7,5 m, lebar alur pelayaran diambil sebesar 80.65m.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci bachymetri, kapal general carga, desain, OCDI
Subjects: Engineering > Geodesy Engineering
Divisions: Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Geodesi S1 > Teknik Geodesi S1(Skripsi)
Depositing User: haning haning
Date Deposited: 17 Jan 2023 00:54
Last Modified: 03 Jun 2024 02:40
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/10023

Actions (login required)

View Item View Item