ANALISIS ZONASI DAERAH RAWAN BENCANA KEBAKARAN DI KEC. SAMARINDA KOTA DENGAN MENGGUNAKAN CITRA SATELIT QUICKBIRD DAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS (Studi Kasus : Kec. Samarinda Kota, Kota Madya Samarinda, Prov. Kalimantan Timur)

Asen, Christian Nuel (2017) ANALISIS ZONASI DAERAH RAWAN BENCANA KEBAKARAN DI KEC. SAMARINDA KOTA DENGAN MENGGUNAKAN CITRA SATELIT QUICKBIRD DAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS (Studi Kasus : Kec. Samarinda Kota, Kota Madya Samarinda, Prov. Kalimantan Timur). Skripsi thesis, ITN MALANG.

[img] Text
combinepdf(55).pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Bencana Kebakaran adalah hal bencana yang paling sering terjadi di daerah perkotaan. Salah satunya kota Samarinda yang merupakan kota yang sangat sering terjadi bencana kebakaran. Dan kecamatan Samarinda Kota sebagai salah satu pusat daerah pemukiman yang padat dengan aktivitas penduduk. Metode yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu interpretasi visual citra penginderaan jauh. Data penginderaan jauh yang digunakan, yaitu citra Quickbird. Uji interpretasi citra Quickbird dilakukan dengan menggunakan metode Short, sedangkan pengolahan dan analisis data menggunakan Sistem Informasi Geografis dengan cara pengharkatan (scoring), pembobotan dan overlay sehingga menghasilkan zonasi kerentanan kebakaran. Dalam penelitian ini digunakan 9 faktor pembobotan variabel kerentanan kebakaran agar dapat memperoleh nilai zonasi rawan kebakaran yaitu, kepadatan bangunan, tata letak bangunan, lebar jalan masuk, jarak terhadap jalan utama, jarak terhadap kantor pemadam kebakaran kebakaran, jarak terhadap sungai, jarak terhadap hidran, jenis atap bangunan dan aktivitas internal. Dan hasil dari proses dari penelitian diperoleh klasifikasi bahwa di daerah penelitian dengan kelas tidak rawan terdapat 62,6683 Ha atau 21% dari luas daerah penelitian, untuk kelas agak rawan terdapat 207,6154 Ha atau 69% dari luas daerah penelitian, sedangkan untuk kelas rawan hanya terdapat 29,0349 Ha atau 10% dari luas daerah penelitian. Kata Kunci: Citra Quickbird, Sistem Informasi Geografis, Zonasi Rawan Kebakaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Citra Quickbird, Sistem Informasi Geografis, Zonasi Rawan Kebakaran.
Subjects: Engineering > Geodesy Engineering
Divisions: Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Geodesi S1 > Teknik Geodesi S1(Skripsi)
Depositing User: Susi Rahmania
Date Deposited: 07 Feb 2019 05:46
Last Modified: 13 Mar 2019 01:05
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/1116

Actions (login required)

View Item View Item