Bayu, Jaya Indra (2023) Pengembangan Sensor Irradiasi Sinar Matahari Dengan Menggunakan Panel Surya. Skripsi thesis, Institut Teknologi Nasional Malang.
Abstract
Salah satu alternatif sumber energi listrik terbarukan adalah PLTS (Pembangkit Listrik Tenaga Surya). Kinerja PLTS sendiri sangat dipengaruhi oleh parameter-parameter lingkungan dari photovoltaic array diantaranya adalah, suhu permukaan photovoltaic array, suhu lingkungan, dan solar irradiance. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sensor irradiasi sinar matahari dengan menggunakan panel surya sebagai pengganti pyranometer dan menambahkan sensor suhu serta kecepatan angin untuk mengetahui bagaimana pengaruhnya terhadap performa dari panel surya. Untuk mengetahui suhu permukaan panel surya menggunakan sensor DS18B20. Kemudian untuk mengetahui suhu lingkungan di sekitar menggunakan sensor DHT22. Lalu untuk mengetahui kecepatan angin menggunakan sensor anemometer. Selanjutnya tiap sensor dikonfigurasikan dengan mikrokontroller arduino agar dapat beroprasi dan menampilkan data yang nantinya data tersebut yang akan digunakan untuk menganalisa bagaimana pengaruh dari tiap parameter terhadap performa dari panel surya.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Jaya Indra Bayu (1812036) |
Uncontrolled Keywords: | Solar Irradiance, photovoltaic, pyranometer, DS18B20, DHT22, Anemometer, Arduino |
Subjects: | Engineering > Electrical Engineering |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri > Teknik Elektro S1 > Teknik Elektro S1(Skripsi) |
Depositing User: | Users 1217 not found. |
Date Deposited: | 11 Apr 2023 04:19 |
Last Modified: | 11 Apr 2023 04:20 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/11403 |
Actions (login required)
View Item |