Membangun Home Marketing Model di Masa Pandemik Berbasis COD di Pasar Tradisional Kanigoro Pagelaran Malang

anan, asroful and Haryanto, Sony and Rahardjo, Teguh and Kurniawan, Arif Membangun Home Marketing Model di Masa Pandemik Berbasis COD di Pasar Tradisional Kanigoro Pagelaran Malang. Jurnal Surya ABDIMAS, 5 (2). pp. 90-99. ISSN 2581-0162

[img] Text (uji plagiasi)
Membangun Home Marketing Model di Masa Pandemik Berbasis COD di Pasar Tradisional Kanigoro Pagelaran Malang.pdf

Download (4MB)
Official URL: https://jurnal.umpwr.ac.id/index.php/abdimas/artic...

Abstract

Permasalahan yang dihadapi oleh kelompok pedagang pasar tradisional yang ada di Desa Kanigoro masa Pandemik Covid-19 hampir sama dengan yang dihadapi oleh beberapa pedagang di pasar-pasar tradisonal yang lain yang ada di Kabupaten Malang, yaitu kebutuhan metode pemasaran baru yang memanfaatkan teknologi aplikatif; dan adanya pembinaan dan pendampingan secara intens. Tujuan dari kegiatan ini mencipatakan model pemasaran baru yang minim kontak Home Marketing Model berbasis Cash on Delivery terintegrasi database; memberikan pembinaan dan pendampingan secara intens pada penggunaan dan penerapan teknologi aplikatif agar terbentuk pola pikir dan sudut pandang yang sama dalam menyikapi wabah; dan membantu program pemerintah dalam memutus rantai penularan wabah. Metode pelaksanaan yang digunakan ada beberapa tahap, yaitu Tahap pertama: mengundang beberapa masyarakat dan pedagang sembako di pasar tradisional Kanigoro untuk memilih 2 (dua) orang sebagai PIC operator database dari alat/ teknologi aplikatif dan mendata 5 (lima) orang pedagang sebagai Mitra; Tahap kedua: pelaksanaan pemecahan dan penyelesaian permasalahan prioritas yang dihadapi oleh Mitra; Tahap ketiga, evaluasi dan keberlanjutan kerjasam pasca pelaksanaan Program Pemberdayaan Masyarakat Skema UKM Indonesia Bangkit. Hasil kegiatan pada penerapan teknologi Home Marketing Model berbasis Cash on Delivery terintegrasi database dapat memberi solusi atas permsalahan-permaslahan mitra; dan eksistensi pasar tradisonal tetap bisa beroperasi sebagaimana fungsinya. Berdasarkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang telah dilakukan secara nyata dapat memberikan solusi kepada mitra dalam mengatasi permasalahan terutama dalam rangka belanja kebutuhan sehari-hari yang relatif cepat dan aman

Item Type: Article
Subjects: Engineering > Industrial Engineering
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri S1
Depositing User: Mr Sayekti Aditya Endra
Date Deposited: 07 Jun 2023 04:49
Last Modified: 07 Jun 2023 04:49
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/12122

Actions (login required)

View Item View Item