RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI AKADEMIK SEKOLAH DASAR BERBASIS WEB (STUDI KASUS SDN TUNJUNGTIRTO 1 MALANG)

ARIYANA, NURLAFILAH (2015) RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI AKADEMIK SEKOLAH DASAR BERBASIS WEB (STUDI KASUS SDN TUNJUNGTIRTO 1 MALANG). Skripsi thesis, INSTITUT TEKNOLOGI MALANG.

[img] Text
1118057.pdf
Restricted to Registered users only

Download (20MB)

Abstract

SIAKAD atau biasa disebut dengan Sistem Informasi Akademik adalah suatu sistem yang dirancang untuk keperluan pengeloaan data-data akademik. Penerapan teknologi komputer baik hardware maupun software dengan memberikan informasi terhadap warga sekolah, orang tua maupun masyarakat mengenaikinerja di sekolah. SMS Gateway adalah satu platform yang menyediakan mekanisme untuk menghantar dan menerima SMS dan menerima SMS dari peralatan mobile melalui SMSC (Short Message Service Center).SMSC merupakan jaringan telepon seluler yang menangani pengiriman SMS. Pada web based siakad struktur menu terbagi menjadi 5 Level, yaitu struktur menu Level kepala sekolah, wali kelas, guru bidang keahlian, wali murid dan admin. Struktur menu ini terbagi karena dilihat dari jumlah hak akses yang digunakan dalam siakad tersebut.Dalam siakad ini juga menggunakan aplikasi sms gateway yang dikhususkan untuk wali murid agar dapat mengakses informasi sekolah serta putra-putri mereka. Untuk ilu dibuatlah flowchart sistem yang /ebih mengarah pada proses kerja sms gateway ke wali murid serta proses kerja admin itu sendiri. Hasil yang dapat diperoleh dari pembuatan web based ini adalah sistem informasi akademik sekolah dasar yang dapat mempermudah kerja para staff dan guru di SDN Tunjungtirto 1 dan membantu mengurangi kesalahan pada saat penyimpanan data sekolah. Dari hasil pengujian yang telah dilakukan secara keseluruhan untuk fungsional pada siakad dapat berjalan dengan baik dan sesuai pada browser chrome 39.0, opera 27.0sedangkan pada browser Mozilla 34. 0 terdapat beberapa kekurangan yaitu pada menu print out data tidak menampilkan perubahan data dalam format pdf sehingga tampak monoton. Lain halnya pada pengujian /criteria sistem telah dikatakan baik dengan total prosentase user sebesar 81%, dikatakan cukup dengan rata-rata 17% , dan 2% lainnya mengatakan kurang. Sedangkan untuk hasi/ dari pengujian user siakad ini telah mampu mengatasi masalah baik itu menghindari kesalahan penginputan manual, maupun kinerja yang lambat. Kata Kunci : SIAKAD, Web, SMS Gateway, SMSC (Short Message Service Center).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Engineering > Informatics Engineering
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Informatika S1 > Teknik Informatika S1(Skripsi)
Depositing User: Handoyo Eka
Date Deposited: 20 Jul 2023 00:48
Last Modified: 20 Jul 2023 00:48
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/12330

Actions (login required)

View Item View Item