SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENERIMAAN SANTRI BARU UNTUK MENENTUKAN KELAS DINIYAH MENGGUNAKAN METODE MOORA (MULTI OBJECTIVE OPTIMIZATION ON THE BASIS OF RATIO ANALYSIS)

Roini, Muhammad Faazada (2019) SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENERIMAAN SANTRI BARU UNTUK MENENTUKAN KELAS DINIYAH MENGGUNAKAN METODE MOORA (MULTI OBJECTIVE OPTIMIZATION ON THE BASIS OF RATIO ANALYSIS). Skripsi thesis, Institut Teknologi Nasional Malang.

[img] Text
Laporan skripsi.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Penerimaan santri baru biasa dilakukan di beberapa pondok pesantren, seperti yang dilakukan pondok pesantren luhur malang pada setiap tahunnya. Sistem penerimaan santri baru di pondok tersebut, calon santri harus mendaftar untuk proses pendataan dan mengikuti beberapa tes untuk menentukan kelas diniyah. Perekapan data dan proses seleksi merupakan permasalahan yang dialami oleh pihak pondok, karena hanya diolah dengan dengan Microsoft Excel dan penentuan kelas diniyah hanya dikira-kira dari hasil tes. Metode yang digunakan dalam sistem pendukung keputusan tersebut yaitu metode MOORA, dengan beberapa kriteria diantaranya baca al-qur’an, psikologi, pengetahuan dasar I, pengetahuan dasar II, dan bahasa arab. Metode tersebut digunakan untuk mengoptimalkan dua atau lebih attribut yang saling bertentangan secara bersamaan. Metode ini diterapkan untuk memecahkan masalah dengan perhitungan matematika yang kompleks. Dengan metode MOORA diharapkan dapat membuat proses penyeleksian santri baru akan lebih akurat. Hasi dari pengujian yang sudah dilakukan yaitu penerapan metode MOORA pada Sistem pendukung keputusan ini dapat memberikan proses perangkingan penerimaan santri baru dan membantu admin menentukan kelas diniyah. Untuk pengujian di halaman website di 3 browser fungsi-fungsi dapat berjalan dengan baik. Dan untuk pengujian akurasi perhitungan pada sistem dengan perhitungan manual yaitu mencapai 95%. Kata kunci : Sistem pendukung keputusan, MOORA, Penerimaan santri baru

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Sistem pendukung keputusan, MOORA, Penerimaan santri baru
Subjects: Engineering > Informatics Engineering
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Informatika S1 > Teknik Informatika S1(Skripsi)
Depositing User: Ms Nunuk Yuli
Date Deposited: 06 Feb 2019 05:08
Last Modified: 13 Mar 2019 02:19
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/1254

Actions (login required)

View Item View Item