Dukka, Gizelle Rambu (2023) Pusat Kerajinan Tenun Ikat Di Kota Waingapu. Skripsi thesis, ITN MALANG.
Abstract
Pusat Kerajinan Tenun Ikat di Kota Waingapu merupakan fasilitas yang mewadahi dan melestarikan kegiatan tenun ikat masyarakat Sumba Timur. Kegiatan menenun merupakan bagian dari kehidupan sosial budaya masyarakat dimana kain tenun sendiri hingga saat ini digunakan untuk kepentingan adat. Selain itu kegiatan menenun sering diselenggarakan oleh lembaga pemerintah maupun non-pemerintah untuk kegiatan festival budaya. Namun, kurangnya wadah yang terpusat dan mampu menjangkau seluruh kelompok tenun menjadi permasalahan yang belum dapat dipecahkan. Koleksi kain tenun yang belum dikelompokkan secara urut menyulitkan untuk pemeliharaan dan konservasi di satu wadah yang sama. Perancangan Pusat Kerajinan Tenun Ikat bertujuan mewadahi kegiatan masyarakat dalam menenun secara terpusat, mendukung pelestarian dan pemeliharaan tenun ikat dan meningkatkan UMKM masyarakat lewat kegiatan dan fasilitas pendukung yang disediakan. Berdasarkan permasalahan yang ditemukan dan kondisi yang ditemukan pada tapak, rancangan membutuhkan pengelolaan sirkulasi dengan tema pendekatan arsitektur tropis. Pengelolaan sirkulasi meliputi sirkulasi cahaya, angin dan sirkulasi manusia untuk menunjang kegiatan di dalam bangunan. Selain itu, untuk mendukung kegiatan produksi diperlukan pengolahan terhadap limbah tenun yang meliputi limbah cair (air pewarnaan) yang diolah kembali untuk kebutuhan di dalam tapak maupun disalurkan ke riol kota. Sedangkan, limbah padat dapat dimanfaatkan kembali sebagai bahan kerajinan tangan. Dengan demikian, fasilitas Pusat Kerajinan Tenun Ikat diharapkan mampu menjawab persoalan kelompok tenun dan mewadahi kegiatan yang bersifat hiburan, edukasi dan pelestarian kebudayaan di Sumba Timur. Pusat Kerajinan Tenun Ikat diharapkan dapat dikembangkan sebagai pusat wisata cagar budaya yang menjaga orisinilitas kain tenun dan kelompok tenun di Sumba Timur.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Gizelle Rambu Dukka (1922039) |
Uncontrolled Keywords: | Kegiatan Tenun, Pelestarian Kebudayaan, Sumba Timur, Arsitektur Tropis |
Subjects: | Engineering > Architectural Engineering |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Arsitektur S1 > Teknik Arsitektur S1(Skripsi) |
Depositing User: | GIZELLE RAMBU DUKKA |
Date Deposited: | 08 Sep 2023 04:19 |
Last Modified: | 08 Sep 2023 04:19 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/12854 |
Actions (login required)
View Item |