PEMODELAN SIMULASI ALIRAN UDARA TERHADAP BANGUNAN 3D BERBASIS CITYGML DAN COMPUTATIONAL FLUID DYNAMICS (Studi Kasus: Kampus 1 ITN Malang)

Utami, Aprillia Rahmi (2023) PEMODELAN SIMULASI ALIRAN UDARA TERHADAP BANGUNAN 3D BERBASIS CITYGML DAN COMPUTATIONAL FLUID DYNAMICS (Studi Kasus: Kampus 1 ITN Malang). Skripsi thesis, Institut Teknologi Nasional Malang.

[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (104kB)
[img] Text
1925057_BAB I.pdf

Download (61kB)
[img] Text
1925057_BAB II.pdf

Download (570kB)
[img] Text
1925057_BAB III.pdf

Download (1MB)
[img] Text
1925057_BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
1925057_BAB V.pdf

Download (74kB)
[img] Text
Lampiran.pdf

Download (177kB)
[img] Text
Bagian Awal.pdf

Download (527kB)

Abstract

Lingkungan di wilayah kota Malang mengalami pertumbuhan permukiman yang semakin padat serta tata kota semakin tak teratur, sehingga menyebabkan suhu menjadi panas dan warga menjadi tidak nyaman. Angin adalah pergerakan udara yang terjadi karena adanya tekanan udara dari tekanan tinggi ke tekanan rendah. Kampus 1 ITN Malang terletak di kawasan pendidikan yang memiliki karakteristik dengan ketinggian gedung yang berbeda-beda dan beberapa gedung yang sangat berdekatan satu sama lain. Untuk mengetahui pergerakan aliran udara tersebut, pada penelitian ini dibuat suatu bentuk pemodelan simulasi aliran udara CFD (Computational Fluid Dynamics) dengan menggunakan Ansys dan bentuk pemodelan 3D CityGML pada LoD 2. Pembuatan simulasi CFD bertujuan untuk memberikan informasi terkait bentuk visualisasi pemodelan 3D dan menganalisis simulasi aliran udara disekitar kampus 1 ITN Malang. Pembuatan simulasi aliran udara ini menggunakan data angin yang diperoleh dari BMKG dan dianalisa untuk membandingkan nilai RMSE dengan data observasi lapangan yang didapatkan dengan menggunakan 2 alat hand anemometer digital. Hasil perbandingan nilai RMSE pada titik sampel menunjukkan bahwa kecepatan angin saat setelah melewati bangunan memiliki nilai kecepatan angin paling kecil, dan kecepatan angin saat melewati bangunan yang memiliki kerapatan sulit untuk masuk, dikarenakan semakin rapat suatu bangunan maka semakin sulit untuk angin melewati. Kata kunci: CITYGML, CFD, Pemodelan 3D, LoD 2.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Aprillia Rahmi Utami (1925057)
Uncontrolled Keywords: CITYGML, CFD, Pemodelan 3D, LoD 2
Subjects: Engineering > Geodesy Engineering
Divisions: Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Geodesi S1
Depositing User: Aprillia Rahmi Utami
Date Deposited: 24 Nov 2023 07:19
Last Modified: 24 Nov 2023 07:19
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/13848

Actions (login required)

View Item View Item