ANALISIS TINGKAT PERKEMBANGAN WILAYAH DENGAN PEMANFAATAN CITRA SATELIT RESOLUSI TINGGI (Studi Kasus: Kota Purwokerto, Kabupaten Banyumas)

Kaspi, Suci Ramadhani (2019) ANALISIS TINGKAT PERKEMBANGAN WILAYAH DENGAN PEMANFAATAN CITRA SATELIT RESOLUSI TINGGI (Studi Kasus: Kota Purwokerto, Kabupaten Banyumas). Skripsi thesis, ITN Malang.

[img] Text
Jurnal Suci_1725907.pdf

Download (820kB)
[img] Text
SKRIPSI_Suci_1725907_.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (13MB) | Request a copy

Abstract

Setiap wilayah pasti mengalami perkembangan, dimana faktor berkembangnya secara umum adalah pertumbuhan penduduk dan pertumbuhan ekonomi. Kedua faktor tersebut mengakibatkan kebutuhan akan lahan sebagai tempat tinggal dan ekonomi semakin meningkat, sehingga terjadi perubahan bentuk penggunaan lahan. Perkembangan wilayah harus dikendalikan agar perekonomian masyarakat dapat stabil dan adil dan pembangunan berkelanjutan dapat merata diberbagai wilayah. Hal ini dapat diidentifikasi dengan melakukan analisis tingkat perkembangan wilayah dengan memanfaatkan Penginderaan Jauh dan Sistem Informasi Geografis (SIG). Penginderaan jauh dan SIG dapat digunakan untuk mengetahui perubahan penggunaan lahan serta mengetahui tingkat perkembangan wilayah dengan memanfaatkan citra satelit pada tahun yang berbeda yang akan disajikan dalam bentuk peta. Tingkat perkembangan wilayah ditentukan berdasarkan hasil scoring dari 6 parameter yaitu perubahan luas kawasan permukiman, perubahan luas kawasan perdagangan dan jasa, perubahan luas kawasan industri, pola perkembangan permukiman, kepadatan penduduk dan pertumbuhan ekonomi. Melalui serangkaian pengolahan data maka dari keenam parameter tersebut, tingkat perkembangan wilayah dibagi menjadi 3 tingkatan yaitu perkembangan rendah, perkembangan sedang dan perkembangan tinggi. Pada wilayah penelitian yaitu Kota Purwokerto dihasilkan kecamatan yang termasuk perkembangan tinggi yaitu Kecamatan Purwokerto Utara, perkembangan sedang yaitu Kecamatan Purwokerto Timur dan Kecamatan Purwokerto Selatan serta perkembangan rendah yaitu Kecamatan Purwokerto Barat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: perubahan lahan, penggunaan lahan, penginderaan jauh, sistem informasi geografis, perkembangan wilayah
Subjects: Engineering > Geodesy Engineering
Divisions: Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Geodesi S1 > Teknik Geodesi S1(Skripsi)
Depositing User: Mahasiswa Geodesi S1
Date Deposited: 11 Feb 2019 04:17
Last Modified: 11 Mar 2019 01:13
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/1508

Actions (login required)

View Item View Item