Suprianto, Tiyus (2025) ANALISIS PEMODELAN KARAKTERISTIK DAN KEBUTUHAN PARKIR KENDARAAN DI SMA/SMK KOTA MALANG (Studi Kasus : SMK Nasional Malang, SMA Negeri 3 Malang, SMKN 3 Malang, SMAN 2 Malang, SMAN 1 Malang). Skripsi thesis, ITN MALANG.
Abstract
Jawa timur merupakan salah satu daerah yang mempunyai jumlah sekolah yang banyak khususnya, kota malang. Permasalahan transportasi di kota malang sering terjadi, terutama di sekolah fasilitas transportasi umum belum begitu memadai sehingga membuat para siswa lebih memilih menggunakan kendaraan pribadi. Penggunaan kendaraan pribadi juga perlu adanya fasilitas pendukung yaitu tempat parkir. Kapasitas parkir di SMA/SMK Kota Malang berbanding terbalik dengan total kendaraan yang dipakai oleh guru, siswa, dan staf sehingga seringkali muncul penumpukan kendaraan di pingir jalan. Studi ini memiliki tujuan guna menganalisa karakteristik parkir, kebutuhan dan kapasitas parkir, serta pemodelan parkir dengan memakai metode regresi linear. penelitian dilaksanakan pada lima sekolah : SMK Nasional Malang, SMAN 1 Malang, SMAN 2 Malang, SMAN 3 Malang, SMKN 3 Malang. Data primer didapat dari survey kendaraan keluar masuk dari pukul 06.00 16.00 WIB selama dua hari. Hasil analisa menampilkan ketidaksesuaian antara kapasitas dan kebutuhan parkir khusunya pada saat jam puncak. Model regresi linear sederhana dipakai untuk memperkirakan kebutuhan kapasitas parkir sesuai dengan variabel kedatangan kendaraan, jumlah penghuni sekolah, dan jumlah petak parkir. Hasil model bisa digunakan acuan dalam merencanakan fasilitas parkir di sekolah yang memiliki karkateristik sama.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Tiyus Suprianto (2121007) |
Uncontrolled Keywords: | Karakteristik Parkir, Kapasitas Parkir, SMA/SMK, Regresi Linear. |
Subjects: | Engineering > Civil Engineering |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Sipil S1 > Teknik Sipil S1(Skripsi) |
Depositing User: | Tiyus Suprianto |
Date Deposited: | 23 Sep 2025 02:53 |
Last Modified: | 23 Sep 2025 02:53 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/15141 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |