GEDUNG ESPORTS CENTER

Kurniawan, Moch. Irfan (2021) GEDUNG ESPORTS CENTER. Skripsi thesis, Institut Teknologi Nasional Malang.

[img] Text
IRFAN Laporan Final_merged_organized.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (18MB)

Abstract

Perkembangan IPTEK di era globalisasi ini telah membawa manfaat luar biasa bagi kemajuan peradaban umat manusia. Salah satunya adalah kegiatan komunikasi melalui dunia virtual dengan mengandalkan media eletronik dan jaringan. E-sports atau singkatan dari Electronic sports adalah olahraga yang dilakukan pada media elektronik berupa game. Saat ini E-sport menjadi aktivitas yang dilakukan oleh banyak orang di seluruh dunia termasuk Indonesia. Hal ini membuktikan elektronik sudah semakin berkembang dan terjadi peningkatan kebutuhan pada barang-barang elektronik. Kota Malang sendiri belum memiliki sebuah tempat atau wadah untuk menampung aktivitas E-sports yang serius seperti kota-kota lain di Indonesia. Dalam memenuhi kebutuhan E-sports tersebut, masyarakat Kota Malang harus mencari berbagai info dan lokasi di beberapa tempat di sekitar Kota Malang bahkan luar kota. Maka dari itu diperlukan wadah untuk masyarakat mendapatkan barang-barang elektronik dan wadah yang dapat menampung minat masyarakat Kota Malang melakukan aktivitas E-sports. Perkembangan dan kemajuan teknologi menghadirkan gaya arsitektur dengan memperlihatkan Modernisasi dalam bangunan dengan mengekspos bentuk-bentuk minimalis yang digunakan dalam bangunan seperti bentuk, detail bahkan interior. Pendekatan arsitektur Modern ini merupakan hal yang paling sesuai dengan fungsi bangunan karena lahir dari perkembangan teknologi pada masa kini serta mampu menggambarkan perkembangan di masa depan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Game center, E-sports center, Arsitektur Modern & Malang
Subjects: Engineering > Architectural Engineering
Institut Teknologi Nasional Malang > Fakultas Teknologi Industri > Architectural Engineering
Divisions: Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Arsitektur S1 > Teknik Arsitektur S1(Skripsi)
Depositing User: Mr Sayekti Aditya Endra
Date Deposited: 03 Nov 2025 07:39
Last Modified: 03 Nov 2025 07:40
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/15242

Actions (login required)

View Item View Item