PRA RENCANA PABRIK KALSIUM SULFAT (GYPSUM) DARI BATU KAPUR DENGAN PROSES KALSINASI KAPASITAS 200.000 TON/TAHUN

Rahmadhani, Dwi Cahyo (2014) PRA RENCANA PABRIK KALSIUM SULFAT (GYPSUM) DARI BATU KAPUR DENGAN PROSES KALSINASI KAPASITAS 200.000 TON/TAHUN. Skripsi thesis, ITN MALANG.

[img] Text
PRA RENCANA PABRIK GYPSUM.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (7MB)

Abstract

Gypsum merupakan senyawa anorganik dengan rumus molekul CaSO4.2H2O dan berat molekul 172,17. Gypsum merupakan mineral lunak berbentuk serbuk berwarna keputih-putihan. Gypsum banyak digunakan dalam industri semen, industri keramik, industri cat, industri farmasi dan lain-lain. Gypsum berasal dari bahasa yunani “ Gepsos” yang berarti kapur. Proses yang dilakukan pada pembuatan Gypsum ini adalah proses netraliasasi dimana Ca(OH)2 yang terbentuk akan direaksikan dengan larutan H2SO4. Pabrik Gypsum ini direncanakan didirikan di daerah Campur Darat, Tulungagung, Jawa Timur dengan kapasitas produksi 200.000 ton/tahun dan mulai beroperasi pada tahun 2018. Proses operasi yang digunakan adalah dengan sistem kontinu dengan waktu operasi 330 hari/tahun dan 24 jam/hari. Bentuk perusahaan adalah Perseroan Terbatas (PT) dan struktur organiasi berbentuk garis dan staff. Dari hasil analisa ekonomi didapatkan harga TCI Rp. 521.409.435.301,64,- ; ROIBT 48,342 % ; ROIAT 33,839% ; POT 2,135 tahun (2 tahun 2 bulan); BEP 39,548 %; NPV Rp. 169.600.700.635,92 ; IRR 32,90 %.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: netralisasi, kapur
Subjects: Engineering > Chemical Engineering
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Kimia S1 > Teknik Kimia S1(Skripsi)
Depositing User: Ms Retno Wulan sari
Date Deposited: 12 Feb 2019 02:18
Last Modified: 27 Apr 2020 02:59
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/1559

Actions (login required)

View Item View Item