Herong, Kornelia Maria (2025) Hubungan Karakteristik Masyarakat Terhadap Perilaku Perjalanan Masyarakat Dalam Berbelanja Secara Online dan Offline di Kelurahan Sumbersari Kota Malang. Skripsi thesis, Institut Teknologi Nasional Malang.
Abstract
Kelurahan Sumbersari terdapat beberapa perguruan tinggi menyebabkan karakteristik penggunaan lahan di Kelurahan Sumbersari salah satunya didominasi oleh perdagangan dan jasa. Belanja merupakan salah satu aktivitas yang paling sering dilakukan oleh masyarakat di Kelurahan Sumbersari dan perkembangan belanja online menyebabkan masyarakat juga tertarik untuk berbelanja secara online. Keseharian masyarakat dalam berbelanja offline dan online akan membentuk pola perjalanan harian yang dipahami melalui perilaku perjalanan. Untuk itu dalam penelitian akan dilihat bagaimana hubungan antara karakteristik masyarakat terhadap perilaku perjalanan masyarakat dalam berbelanja secara online dan offline di Kelurahan Sumbersari Kota Malang. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisa deskriptif untuk menggambarkan karakteristik masyarakat dan perilaku perjalanan masyarakat dalam berbelanja secara online dan offline dan analisis crosstabulation untuk mengetahui hubungan karakteristik masyarakat terhadap perilaku perjalanan masyarakat dalam berbelanja secara online dan offline. Hasil dari penelitian yaitu terdapat beberapa variabel karakteristik masyarakat yang mempengaruhi perilaku perjalanan masyarakat dalam berbelanja secara online dan offline di Kelurahan Sumbersari Kota Malang.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Kornelia Maria Herong (2024043) |
Uncontrolled Keywords: | Karakteristik Masyarakat, Perilaku Perjalanan, Mempengaruhi |
Subjects: | Engineering > Area Planing Engineering (PWK) |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK) S1 > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota (PWK)(Skripsi) |
Depositing User: | Kornelia Maria Herong |
Date Deposited: | 16 Apr 2025 01:39 |
Last Modified: | 16 Apr 2025 01:39 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/15620 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |