STUDI PERENCANAAN PONDASI SUMURAN DAN BORPILE PADA GEDUNG PASCA SARJANA UNIVERSITAS ISLAM MALANG

Oktaviani, Ma’rifatul Latifah (2018) STUDI PERENCANAAN PONDASI SUMURAN DAN BORPILE PADA GEDUNG PASCA SARJANA UNIVERSITAS ISLAM MALANG. Skripsi thesis, ITN MALANG.

[img] Text
Untitled(73).pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (13MB) | Request a copy

Abstract

Pondasi merupakan bangunan struktur bawah yang berfungsi memindahkan beban struktur atas ke dalam tanah yang kuat mendukungnya. Dalam perencanaan pondasi sumuran harus mampu menjaga kestabilan bangunan terhadap berat sendiri, beban-beban berguna dan gaya-gaya luar yang bekerja seperti beban angin, beban gempa. Dalam penyusunan skripsi ini akan direncanakan dimensi, daya dukung, tulangan pilecap dan tulangan pondasi. Merencanakan ulang struktur pondasi tiang pancang menjadi pondasi sumuran dan borpile pada bangunan Gedung Pasca Sarjana Universitas Islam Malang 8 lantai ( 1 lantai basement, 6 lantai perkuliahan, 1 lantai atap). Sedangkan tujuan dari perencanaan pondasi ini adalah merencanakan pondasi sumuran pada kedalaman 10,5 m dari permukaan tanah. Data yang digunakan adalah data boring dan mendapatkan nilai SPT. Dengan Nilai N-SPT > 15 maka tanah telah memenuhi syarat untuk perletakan pondasi. Data yang digunakan menghitung truktur atas seperti dimensi balok, kolom, plat didapat dari peneliti terdahulu. Untuk mencari nilai beban vertikal menggunakan program Etabs selanjutnya nilai tersebut digunakan untuk menghitung pondasi sumuran dan borpile. Dari hasil perhitungan didapat dimensi pondasi sumuran dengan diameter luar 100 cm, diameter dalam 50 cm menggunakan tulangan 24D19 dan tulangan spiral ø10-95. Daya dukung aksial sebesar 6349,48 kN dan daya dukung lateral sebesar 29,37 ton. Dimensi pondasi borpile dengan diameter 75 cm menggunakan tulangan 24D16 dan tulangan spiral ø10-95. Daya dukung aksial sebesar 4819,79 kN dan daya dukung lateral sebesar 26,4 ton. Kata kunci : Daya Dukung, Pondasi Borpile, Pondasi Sumuran, Pondasi Tiang Tunggal, Penulangan, Penurunan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Daya Dukung, Pondasi Borpile, Pondasi Sumuran, Pondasi Tiang Tunggal, Penulangan, Penurunan
Subjects: Engineering > Civil Engineering
Divisions: Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Sipil S1 > Teknik Sipil S1(Skripsi)
Depositing User: Susi Rahmania
Date Deposited: 15 Feb 2019 02:47
Last Modified: 13 Mar 2019 03:39
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/1823

Actions (login required)

View Item View Item