PENENTUAN ALTERNATIF LOKASI INDUSTRI PERIKANAN di WILAYAH PENGEMBANGAN SUMBERMANJING WETAN- KABUPATEN MALANG

Shaury, Adhe Sofyan (2018) PENENTUAN ALTERNATIF LOKASI INDUSTRI PERIKANAN di WILAYAH PENGEMBANGAN SUMBERMANJING WETAN- KABUPATEN MALANG. Skripsi thesis, Institut Teknologi Nasional Malang.

[img] Text
PENENTUAN ALTERNATIF LOKASI INDUSTRI PERIKANAN.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (906kB)
[img] Text
skripsi.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (38MB) | Request a copy

Abstract

Abstrak Industri adalah kegiatan yang mengolah bahan mentah, bahan baku, barang setengah jadi dan atau barang dengan nilai yang lebih tinggi untuk penggunaannya, termasuk kegiatan rancang bangunan dan perekayasaan industri yakni kelompok industri hulu (kelompok industri dasar), kelompok industri hilir, dan kelompok industri kecil. Bidang usaha industri adalah lapangan kegiatan yang bersangkutan dengan cabang industri yang mempunyai ciri khusus yang sama dan atau hasilnya bersifat akhir dalam proses produksi (UU RI No.5 Tahun 1984 tentang Perindustrian dalam Mela Widya 2012). Bahan baku yang digunakan dalam industri pengalengan ikan adalah ikan tuna, tongkol dan cakalang. Berdasarkan data dari Unit Pengelola Pelabuhan Perikanan Pondokdadap tahun 2016 jumlah produktifitas ikan tuna, tongkol dan cakalang adalah 13, 8.2 dan 12,8 ton/hari Sehingga totalnya adalah 34 ton/ hari. Berdasarkan jumlah tersebut, luas lahan yang diperlukan untuk industri pengalengan ikan ini adalah adalah 1.1 Ha. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan dan memetakan lokasi industri yang sesuai untuk industri perikanan di Wilayah Pengembangan Sumbermanjing Wetan Kabupaten Malang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis Delphi, GIS (Geographic Information System), Penginderaan jauh, dan matriks komparasi. dengan hasil penelitian peta kedetailan skala 1:5000 diketahui, kawasan yang sesuai untuk lokasi industri adalah lokasi Sembilan dengan total bobot skor 24 Kata Kunci : Penentuan Lokasi, Indutri, Perikanan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Penentuan Lokasi, Indutri, Perikanan
Subjects: Engineering > Area Planing Engineering (PWK)
Divisions: Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK) S1 > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota (PWK)(Skripsi)
Depositing User: Users 25 not found.
Date Deposited: 17 Jan 2019 01:54
Last Modified: 16 Nov 2020 03:47
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/220

Actions (login required)

View Item View Item