Saputra, I Wayan Gede Rindi (2016) Gelanggang Olahraga Air di Kota Malang. Skripsi thesis, ITN MALANG.
Text
Untitled.pdf Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (8MB) |
Abstract
Olahraga merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat bagi manusia baik secara jasmani maupun rohani. Olahraga juga bisa sebagai ajang rekreasi dan pengalihan dari hal‐hal yang negatif. Prestasi yang tinggi dalam dunia olahraga mempunyai citra dan kebanggaan tersendiri, baik untuk negara, daerah sampai pribadi sendiri. Pada abad ke-21, pesta olahraga digelar dengan acara yang semakin bergengsi dan kompetitif, dan menjadi salah satu cara pembuktian sebagai Negara besar dan kuat dengan menjunjung tinggi sportifitas. Pembinaan di bidang olahraga tentu saja tidak lepas dari adanya sarana dan prasarana yang representatif. Pengadaan sarana dan prasarana yang baik akan mendukung pembinaan dan pelatihan para atlet, dan juga merupakan sarana olahraga yang rekreatif bagi bagi masyarakat umum serta menjadi syarat mutlak untuk mengadakan kompetisi maupun mendidik seorang atlit yang memiliki mental juara. Cabang olahraga (cabor) renang masih menjadi salah satu andalan Kota Malang di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) selain atletik. Dipilihnya cabang renang disebabkan karena cabang olahraga ini tidak membutuhkan biaya yang mahal dan pelakunya tidak dibatasi oleh umur. Bagi kalangan lanjut usia dianjurkan untuk melakukan olahraga ini karena sangat baik untuk menjaga kebugaran jasmani sekaligus merehabilitasi beberapa gangguan fungsi tubuh. Adanya fasilitas olahraga renang yang memiliki standar internasional ini dapat digunakan oleh atlit renang maupun masyarakat umum guna meningkatan minat dan mengembangkan bakat bagi anak – anak usia dini terhadap olahraga air. Karena sifat dari olahraga renang yang juga rekreatif, maka perlu disediakan wadah olahraga renang untuk para perenang pemula dan juga kolam dangkal untuk anak‐anak sehingga semua kegiatan ini ditampung dalam satu wadah. Diharapkan dengan berdirinya sebuah sarana olahraga air ini dapat melahirkan atlet yang memiliki mental juara, disiplin dan sportifitas tinggi dan memberikan prestasi bagi daerah (khususnya Kota Malang), Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia di kancah nasional maupun internasional. Metode yang digunakan meliputi pengumpulan data melalui survey, studi literatur, dokumentasi, wawancara dan studi banding. Selanjutnya data yang ada diolah melalui tahapan analisis berdasarkan kajian tema dan kajian integrasi sehingga terciptalah konsep perancangan. Pada akhirnya dapat mewujudkan sarana dan prasarana olahraga air yang berstandar internasional sebagai tempat untuk mewadahi aktivitas cabang olahraga air serta sebagai fasilitas rekreatif bagi masyarakat Kota Malang melalui pendekatan tema arsitektur high-tech yang diaplikasikan ke dalam struktur dan utilitas bangunan sehingga dapat diterapkan di daerah yang beriklim tropis sehingga tidak memberikan dampak bagi kelestarian lingkungan sekitar.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Gelanggang Olahraga Air,High-Tech, Kota Malang |
Subjects: | Engineering > Architectural Engineering |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Arsitektur S1 > Teknik Arsitektur S1(Skripsi) |
Depositing User: | mr Aditya endra sayekti |
Date Deposited: | 21 Feb 2019 03:27 |
Last Modified: | 06 Mar 2019 06:24 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/2236 |
Actions (login required)
View Item |