Wijaya, Budi Tri (2016) Hotel Resort di Kota Wisata Batu dengan Tema Green Architecture. Skripsi thesis, ITN MALANG.
Text
Untitled.pdf Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (13MB) |
Abstract
Kota Batu merupakan kota dimana banyak terdapat tempat-tempat wisata, baik yang berkonsep alam maupun yang hanya bersifat hiburan ( Entertainment Amusement). Potensi kepariwisataan kota Batu sudah tidak diragukan lagi keberadaannya. Dalam meningkatkan eksistensi Kota Batu sebagai kota wisata maka tujuan yang ingin di capai dalam perancangan hotel resort adalah menghadirkan bangunan yang memenuhi tuntutan masyarakat pada bidang pariwisata. Hotel resort adalah suatu tempat peristirahatan yang dikelola secara komersial yang menyediakan layanan penginapan, berikut makan, minum serta jasa wisata lainnya baik wisatawan lokal maupun mancanegara. Hotel resort berbeda dengan city hotel yang menekankan suasana lingkungan interior, sedangkan hotel resort lebih mementingkan suasana lingkungan sekitar lokasinya.Hotel resort berlokasi di kota Batu, tepatnya di Jl.Sultan Agung kota Batu. Permasalahan lingkungan di Kota Batu khususnya pemanasan global menjadi permasalahan yang sangat penting. Peningkatan pencemaran udara mengakibatkan ketidaknyamanan. Dari faktor tersebut sehingga tema yang akan diterapkan pada hotel resort ini adalah Green Architecture. Yang berusaha meminimalkan pengaruh buruk terhadap lingkungan alam maupun manusia dan menghasilkan tempat hidup yang lebih baik dan lebih sehat. Hotel resort di kota Battu dengan tema Green Architecture yaitu Suatu tempat peristirahatan yang dikelola secara komersial yang menyediakan layanan penginapan di Kota Batu yang berusaha meminimalkan pengaruh buruk terhadap lingkungan alam maupun manusia dan menghasilkan tempat hidup yang lebih baik dan lebih sehat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kota Batu, Hotel Resort, Green Architecture |
Subjects: | Engineering > Architectural Engineering |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Arsitektur S1 > Teknik Arsitektur S1(Skripsi) |
Depositing User: | mr Aditya endra sayekti |
Date Deposited: | 22 Feb 2019 01:45 |
Last Modified: | 06 Mar 2019 06:27 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/2279 |
Actions (login required)
View Item |