PENGARUH PENGGUNAAN AGREGAT KASAR DAUR ULANG DARI LIMBAH BETON TERHADAP SIFAT MEKANIK BETON

Zakaria, Dhodho (2019) PENGARUH PENGGUNAAN AGREGAT KASAR DAUR ULANG DARI LIMBAH BETON TERHADAP SIFAT MEKANIK BETON. Skripsi thesis, ITN MALANG.

[img] Text
DhodhoZakaria-1421004.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (34MB) | Request a copy

Abstract

Bahan material pembuat beton yang mudah di dapatkan, memiliki harga yang tergolong murah dan tidak memiliki perawatan khusus, menjadikan masyarakat untuk menambang sumber daya alam yang berlebihan sehingga terjadinya penurunan sumber daya alam yang tersedia. Dengan keterbatasan sumber daya alam maka kita di paksa untuk mencari bahan material alternatif atau pengganti lain. Tujuan penelitian memberikan alternative tentang penggunaan limbah beton daur ulang sebagai bahan tambah terhadap sifat mekanik beton dan nantinya dapat digunakan untuk kedepannya. Hasil penelitian menyatakan penggunaan agregat kasar daur ulang dari limbah beton sebagai bahan tambah mengalami penurunan mutu beton yang signifikan yaitu pada uji kuat tekan prosentase 25% terjadi penurunan sebesar 12,16% , 50% sebesar 26,13%, 75% sebesar 35,02% dan 100% sebesar 36,76%, pada uji kuat tarik belah prosentase 25% terjadi penurunan sebesar 26,44%, 50% sebesar 32,75%, 75% sebesar 44,94% dan 100% sebesar 54,41%, pada uji kuat tarik lentur pada prosentase 25% terjadi penurunan sebesar 12,66%, 50% sebesar 15,19%, 75% sebesar 25,32% dan 100% sebesar 45,57%, dan pada uji modulus elastisitas pada prosentase 25% terjadi penurunan sebesar 16,47%, 50% sebesar 32,04 %, 75% sebesar 36,81% dan 100% sebesar 39,28%. Mutu beton terbaik berada pada prosentase 25% meskipun beton mengalami penurunan dan masih masuk dalam golongan beton normal.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: LIMBAH BETON, AGREGAT KASAR DAUR ULANG, SIFAT MEKANIK BETON
Subjects: Engineering > Civil Engineering
Divisions: Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Sipil S1 > Teknik Sipil S1(Skripsi)
Depositing User: Unnamed user with username sipil
Date Deposited: 26 Feb 2019 03:10
Last Modified: 12 Mar 2019 05:03
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/2371

Actions (login required)

View Item View Item