PENERAPAN METODE FUZZY LOGIC UNTUK PEMBENTUKAN PERILAKU NON PLAYER CHARACTER PADA GAME ADVENTURE LOKI INVATION

Fantoni, Riki (2018) PENERAPAN METODE FUZZY LOGIC UNTUK PEMBENTUKAN PERILAKU NON PLAYER CHARACTER PADA GAME ADVENTURE LOKI INVATION. Skripsi thesis, Institut Teknologi Nasional Malang.

[img] Text
Loki Invation.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Perkembangan industri game pada saat ini sangat pesat dengan berbagai macam genre. Salah satu jenis game yang digemari adalah game ber-genre Adventure. Jenis game ini yang memiliki alur cerita dalam permainannya. Perangkat lunak aplikasi yang digunakan dalam pembuatan permainan ini adalah Adobe Flash CS5 dengan bahasa pemrograman action script 2.0. Adobe Flash CS5 adalah salah satu perangkat lunak yang dapat digunakan untuk membuat animasi yang menarik. Dengan Adobe Flash CS5 aplikasi permainan yang dibuat dapat dilengkapi dengan beberapa macam animasi, audio, interaktif animasi, dan lain-lain. Kebutuhan sistem yang diperlukan untuk menjalankan permainan ini adalah sistem operasi Windows, dan Flash Player yang sudah terpasang pada laptop/komputer pengguna. Game ini juga memanfaatkan kecerdasan buatan dengan mendesain finite state machine pada musuh biasa sedangkan untuk bos menggunakan Fuzzy Logic. NPC bertugas untuk “berjaga”, “mendekat”, “mengganggu” dan “kabur” dari pemain. Perancangan strategi gerak NPC menggunakan Finite State Machine dan logika Fuzzy digunakan untuk menentukan respon NPC terhadap kondisi tertentu. Dengan cara membandingkan perhitungan manual dan perilaku yang dihasilkan pada game, dan menggunakan nilai masukan variable kesehatan NPC dan jarak NPC terhadap pemain yang bervariatif menunjukan hasil yang sama atau berjalan sesuai rancangan. Tujuan utama dari game yang dibangun adalah mampu menghasilkan respon NPC terhadap pemain yang variatif. Implementasi Finite State Machine dapat diterapkan pada game 2D bergenre adventure dengan indikasi musuh dapat mengejar dan meyerang player dengan kondisi tertentu. Fuzzy Logic dapat diterapkan dengan indikasi Bos Musuh melakukan aksi yang berbeda tergantung HP dan Jarak. Alur cerita dari game ini adalah sebuah alur cerita permainan yang diambil dari film buatan amerika produksi marvel yang salah satu filmnya berjudul thor. Kata kunci : finite state machine, fuzzy, flash, NPC, game adventure, kecerdasan buatan, Windows

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: finite state machine, fuzzy, flash, NPC, game adventure, kecerdasan buatan, Windows
Subjects: Engineering > Informatics Engineering
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Informatika S1 > Teknik Informatika S1(Skripsi)
Depositing User: Ms Nunuk Yuli
Date Deposited: 27 Feb 2019 03:04
Last Modified: 13 Mar 2019 02:54
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/2551

Actions (login required)

View Item View Item