Tiffany, Catherine Tasya (2018) GALERI SENI RUPA DI KOTA MALANG. Skripsi thesis, ITN malang.
Text
skripsi tasya.pdf Restricted to Registered users only Download (15MB) | Request a copy |
Abstract
Perkembangan seni rupa di Kota Malang khususnya di bidang pameran dan penjualan semakin meningkat setiap tahunnya. Hal itu dibuktikan dari berdirinya beberapa galeri seni rupa di beberapa sudut kota. Pembangunan tersebut ditujukan untuk mempermudah proses penjualan karya seni terutama bagi seniman lokal dimana mereka tidak memiliki tempat khusus untuk menjual karya-karya nya. Akan tetapi pembangunan galeri seni yang ada masih belum sesuai dengan standart dalam ilmu arsitektur, baik dalam segi desain, fungsi, dan juga persyaratan ruang didalamnya. Oleh karena itu, diperlukan pembahasan yang lebih detail tentang bagaimana menciptakan wadah bagi para seniman lokal yang sesuai dengan fungsinya, yakni sebagai tempat memperjualbelikan karya seni. Teori dan dasar-dasar perancangan yang tepat dapat dilihat dari literature arsitektur yang sudah ada, dan diaplikasikan dalam bentuk desain perancangan. Proses perancangan dimulai dari mengkaji teori, menganalisa, membuat program perancangan, hingga meciptakan gambar kerja dan visualisasi 3 dimensi.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Engineering > Architectural Engineering |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Arsitektur S1 > Teknik Arsitektur S1(Skripsi) |
Depositing User: | Susanti Nilasari |
Date Deposited: | 27 Feb 2019 04:40 |
Last Modified: | 06 Mar 2019 05:55 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/2610 |
Actions (login required)
View Item |