PENERAPAN FINITE STATE MACHINE PADA NON PLAYER CHARACTER GAME EDUKASI RANTAI MAKANAN

FIRDAUS, AZMI AGASTYA YOGI (2017) PENERAPAN FINITE STATE MACHINE PADA NON PLAYER CHARACTER GAME EDUKASI RANTAI MAKANAN. Skripsi thesis, Institut Teknologi Nasional Malang.

[img] Text
LAPORAN.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

PENERAPAN FINITE STATE MACHINE PADA NON PLAYER CHARACTER GAME EDUKASI RANTAI MAKANAN TEKNIK INFORMATIKA INSTITUT TEKNOLOGI NASIONAL MALANG AZMI AGASTYA YOGI FIRDAUS Teknik Informatika – ITN Malang Email : azmiyogi88@gmail.com Dosen Pembimbing : 1. Karina Auliasari, ST.M.Eng 2. Nurlaily Vendyansyah, ST ABSTRAK Pada saat ini game tidak hanya digunakan sebagai media hiburan semata, sekarang sudah banyak game yang tidak hanya untuk hiburan tetapi juga dapat digunakan sebagai media pembelajaran. Seperti pada mata pelajaran ilmu pengetahuan alam yaitu tentang rantai makanan. Dimana pemain akan bermain game dan secara tidak langsung akan mendapatkan ilmu dan pengetahuan tentang rantai makanan. Dalam pembuatan game ini penulis menggunakan game engine Unity3D dengan menggunakan bahasa pemrograman C#, dan penerapan Finite State Machine yang diterapkan pada karakter musuh. Finite State Machine digunakan untuk memberikan perilaku/tingkah laku karakter musuh untuk menentukan sebuah gerakan dan aksi yang dapat dilakukan oleh karakter musuh tanpa melibatkan pengguna game. Game ini dibuat dengan tujuan memberikan pengetahuan kepada anak-anak khususnya siswa sekolah dasar tentang rantai makanan. Sehingga dalam game ini dapat menambah pendidikan kepada anak tentang salah satu mata pelajaran ilmu pengetahuan alam disekolah mengenai rantai makanan. Dari game yang telah dibuat oleh penulis, penerapan Finite State Machine pada karakter musuh telah berjalan dengan baik dengan tingkat keberhasilan 100%. Game ini dituangkan dalam aplikasi berbasis multimedia dan dapat dijalankan pada komputer dan juga laptop. Kata kunci : Game, Game Engine Unity3D, Finite State Machine,NPC

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Game, Game Engine Unity3D, Finite State Machine,NPC
Subjects: Engineering > Informatics Engineering
Divisions: Fakultas Teknologi Industri > Teknik Informatika S1 > Teknik Informatika S1(Skripsi)
Depositing User: Ms Nunuk Yuli
Date Deposited: 18 Apr 2019 03:33
Last Modified: 18 Apr 2019 03:33
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/3397

Actions (login required)

View Item View Item