RAHMI, MUTHIA (2019) PRA RENCANA PABRIK ETILEN GLIKOL DARI ETILEN OKSIDA DAN AIR DENGAN PROSES HIDRASI KAPASITAS 50.000 TON/TAHUN. Skripsi thesis, ITN MALANG.
Abstract
Etilen glikol (1,2-etanadiol) biasanya disebut glikol yang merupakan diol sederhana dengan rumus molekul HOCH2CH2OH. Etilen glikol merupakan cairan tidak berwarna dan tidak berbau, relatif mudah menguap dengan viskositas rendah. Dalam memenuhi kebutuhan industri saat ini industri etilen glikolhampir keseluruhan melakukan pendekatan dengan metode hidrasi etilen oksida dengan katalis agar memperolehyield yang tinggi. Etilen glikol digunakan terutama sebagai antifreeze dalam radiator mobil dan sebagai bahan baku untuk pembuatan serat poliester, selain itusebagai bahan pembantu dalam industri lateks dan coolant pada kompresor Meluasnya penggunaan etilen glikol sebagai antifreeze didasarkan pada kemampuannya untuk menurunkan titik beku bila dicampur dengan air. Pabrik etilen glikol ini direncanakan didirikan di kota Cilegon,Jawa Barat dengan kapasitas 50.000 ton/tahun,pada tahun 2021. Pabrik ini bekerja secara kontinyu dengan waktu operasi 330 hari/tahun dan 24 jam/hari.Utilitas yang digunakan berupa air, steam, listrik dan kebutuhan bahan bakar.Bentuk perusahaan adalah Perseroan Terbatas (PT) dengan struktur organisasi garis dan staff.Dari hasil perhitungan analisa ekonomi didapatkan TCI sebesar $2.977.187,18, ROI sebesar 34% , IRR sebesar 35% , POT sebesar 2,9 tahun dan BEP sebesar 43,6%.. Dari hasi analisa ekonomi tersebut dapat disimpulkan bahwa pabrik etilen glikol ini layak untuk didirikan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | MUTHIA RAHMI (1514006) |
Uncontrolled Keywords: | DESTILASI, ETILEN OKSIDA, ETILEN GLIKOL, PROSES HIDRASI |
Subjects: | Engineering > Chemical Engineering |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri > Teknik Kimia S1 > Teknik Kimia S1(Skripsi) |
Depositing User: | Mahasiswa Kimia S1 |
Date Deposited: | 19 Aug 2019 05:16 |
Last Modified: | 19 Aug 2019 05:16 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/3801 |
Actions (login required)
View Item |