Bagus Prakoso, Oktavianus Putra (2019) PERANCANGAN MESIN PEMBUAT MINUMAN KOPI YANG OTOMATIS DENGAN PENGUKURAN ANTROPOMETRI. Skripsi thesis, ITN MALANG.
Abstract
Perkembangan teknologi telah mendorong manusia untuk berusaha mengatasi segala permasalahan serta meringankan masalah yang ada seperti alat penyeduh minuman kopi, namun ada permasalahan yang terjadi yaitu pembuatan minuman kopi hitam yang membutuhkan waktu lama serta masih menggunakan mesin yang manual. Tujuan dalam pembuatan skripsi ini adalah untuk merancang dan membuat mesin minuman kopi dengan pengukuran antropometri serta merancang agar waktu yang dibutuhkan dalam membuat minuman kopi hitam tidak lama. Penulisan skripsi ini menggunakan metode antropometri dengan ukuran dimensi tubuh, menggunakan metode ini penulis mendapatkan hasil lebar bahu dijadikan untuk ukuran lebar mesin yaitu 30 cm, tinggi siku pada posisi berdiri digunakan untuk tinggi mesin yaitu 52 cm. Sedangkan dengan menggunakan metode stopwatch time study didapat waktu normal yang dihasilkan dengan mesin ini mencapai 1.03 menit/gelas sedangkan waktu baku yang dihasilkan adalah 1.11 menit/gelas.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Oktavianus Putra Bagus Prakoso (1513026) |
Uncontrolled Keywords: | Antropometri, Autodesk Inventor, Stopwatch Time Study. |
Subjects: | Engineering > Industrial Engineering Library Of Science |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri S1 > Teknik Industri S1 (Skripsi) |
Depositing User: | Users 29 not found. |
Date Deposited: | 29 Aug 2019 05:01 |
Last Modified: | 29 Aug 2019 05:01 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/4080 |
Actions (login required)
View Item |