Fauzi, Achmad (2020) RANCANG BANGUN SISTEM MANAJEMEN USER AAA (AUTHENTICATION, AUTHORIZATION, ACCOUNTING) DAN MONITORING JARINGAN HOTSPOT BERBASIS WEB. Skripsi thesis, Institut Teknologi Nasional Malang.
Abstract
Sistem Manajemen User dan Monitoring Jaringan Hotspot Pada Server Radius terdapat 3 bagian . Bagian pertama Authentication dimana user sebelum memasuki jaringan yang akan di akses akan memasukkan username dan password yang telah di daftarkan pada database oleh admin . Bagian kedua Authorize proses ini setelah terjadinya authentication, ketika user memasukkan username dan password cocok dengan server, maka user dapat mengakses jaringan tersebut proses ini yang dinamakan authorize. Bagian Ketiga Accounting proses ini dimana administrator dapat mengolah user, dalam hal mengolah bandwidth maupun batas masa aktif user . Studi kasus dimplementasikan pada jaringan Fakultas Teknologi Industri Institut Teknologi Nasional Malang dan juga diterapkan pada Laboratorium Teknik Informatika (percobaan). Setelah dilakukan pengujian terhadap sistem ini, di harapkan kualitas pelayanan jaringan hotspot berjalan dengan baik dan penggunaan layanan jaringan juga dapat dimonitor oleh administrator melalui sistem berbasis web.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Achmad Fauzi (1618038) |
Uncontrolled Keywords: | Server Radius, Freeradius, Hotspot, AAA, Billing, Web |
Subjects: | Engineering > Informatics Engineering |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri > Teknik Informatika S1 > Teknik Informatika S1(Skripsi) |
Depositing User: | Ms Nunuk Yuli |
Date Deposited: | 30 Jan 2020 05:07 |
Last Modified: | 30 Jan 2020 05:07 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/4552 |
Actions (login required)
View Item |