Owa, Maria Klotilde Wuda (2018) Uji Efektifitas koagulan Tawas Dan Kitosan Cangkang Kerang Darah (Anandara Granosa) Dalam Penurunan kadar TSS,Nikel Dan Total Krom Pada Limbah Elektroplanting. Skripsi thesis, ITN MALANG.
|
Image
MARIA KLOTILDE WUDA OWA (1426009).JPG Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (32kB) | Preview |
|
Text
1426009.pdf Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Industri Elektroplating adalah salah satu industri yang berkembang pesat dan memiliki peran penting di Indonesia. Proses produksi yang berlangsung akan menghasilkan limbah cair yang mengandung berbagai senyawa toksis dan mampu mencemari lingkungan jika tidak ditangani dengan baik. Salah satu teknologi tepat guna yang mampu mengolah limbah cair Elektroplating adalah pengolahan secara kimia dengan Koagulasi Flokulasi. Penelitian ini bertujuan mengetahui tingkat keefektifan koagulan tawas dan kitosan cangkang kerang darah (Anadara granosa) dengan variasi konsentrasi dan variasi kecepatan pengadukan terhadap efisiensi penurunan kadar TSS, Nikel dan Total Krom. Penelitian ini menggunakan variasi jenis koagulan tawas dan kitosan cangkang kerang darah (Anadara granosa), variasi dosis koagulan dan variasi kecepatan. Efisiensi penyisihan terbesar untuk parameter pencemar yaitu pada penggunakan koagulan Kitosan. Penambahan dosis kaogulan 300 mg/l dan 600 mg/l pada kecepatan pengadukan 150 rpm didapat persentase penyisihan TSS sebesar 97,79%, untuk parameter Nikel (Ni) didapatkan efisiensi penyisihan terbesar pada dosis kaogulan 600 mg/l pada kecepatan pengadukan 150 rpm sebesar 50,73% dan parameter Total Krom (Cr-T) didapatkan efisiensi penyisihan terbesar pada dosis kaogulan 600 mg/l pada kecepatan pengadukan 300 rpm sebesar 72,88%.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tawas, Kitosan, TSS, Nikel dan Total Krom. |
Subjects: | Engineering > Environmental Engineering |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Lingkungan S1 > Teknik Lingkungan S1(Skripsi) |
Depositing User: | Ms Retno Wulan sari |
Date Deposited: | 24 Jan 2019 01:47 |
Last Modified: | 11 Mar 2019 02:23 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/475 |
Actions (login required)
View Item |