PASAR BUAH DAN SAYUR DI KOTA BATU

Isabelita, Eraluisa Delladebora (2020) PASAR BUAH DAN SAYUR DI KOTA BATU. Skripsi thesis, Institut teknologi nasional malang.

[img] Text
1622017_FULL SKRIPSI - Eraluisa Della.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Setiap daerah memiliki pasar tradisionalnya yang khas. Begitu pula dengan Kota Batu ini. Tanpa pasar tradisional banyak pedagang-pedagang yang aktivitasnya tidak tertampung dengan baik dan warga juga tidak memiliki satu tujuan berbelanja dimana mereka mendapakan beraneka ragam kebutuhan. Namun, kebanyakan pasar tradisional di Indonesia hanya menjual kebutuhan pokok rumah tangga seperti sembako, pakaian, makanan kering, dll. Kota Batu belum memiliki pasar tradisional yang menjual khusus buah dan sayur. Di Kota Batu saat ini hanya memiliki pasar tradisional yang menjual berbagai macam kebutuhan seperti kebutuhan rumah tangga termasuk buah dan sayur, sehingga pasar terlihat kumuh karena area pasar kering dan area pasar basah di jadikan satu dalam satu bangunan. Dalam hal ini, saya ingin membuat pasar tradisional yang khusus menjual hasil pertanian Kota Batu seperti, buah dan sayur dengan dilengkapi fasilitas pendukung yang menunjang pasar seperti adanya area kuliner. Dengan adanya pasar buah dan sayur di Kota Batu, nantinya akan meningkatkan tingkat perekonomian Kota karena pedagang sayur dan buah tidak menjual ke pasar lain.Perancangan ini merupakan sebuah usaha untuk bersaing dengan pasar tradisional pada umumnya khususnya pada prioritas hasil pertanian dan difokuskan pada teknologi pembangunan dengan tujuan merubah image pasar yang semula gelap, lembab, kumuh dan bau tentang pasar menjadi pasar yang nyaman dan terhindar dari masalah pasar tradisional khususnya di Kota Batu.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Arsitektur, Pasar Tradisional, Kota Batu
Subjects: Engineering > Architectural Engineering
Divisions: Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Arsitektur S1 > Teknik Arsitektur S1(Skripsi)
Depositing User: Users 48 not found.
Date Deposited: 06 Jan 2022 00:58
Last Modified: 06 Jan 2022 00:58
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/6078

Actions (login required)

View Item View Item