Pratiwi, Dewinta (2021) PERANCANGAN PERPUSTAKAAN DENGAN PENERAPAN ETNIK KALIMANTAN DI KOTA SAMARINDA. Skripsi thesis, Institut teknologi nasional malang.
Text
1722065_FULL SKRIPSI - DEWINTA PRATIWI.pdf Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (8MB) | Request a copy |
Abstract
Bangunan Perpustakaan Umum di Kota Samarinda merupakan fasilitas umum yang memiliki tujuan meningkatkan sarana baca pada masyarakat yang tepat dan nyaman. Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur sangat menginginkan pembangunan ini di lahan yang mudah diakses pada masyarakat. Dalam perancangan perpustakaan nantinya diharapkan terdapat sistem yang baik dalam menarik masyarakat untuk minat baca. Tentunya akan adanya fasilitas-fasilitas yang mendukung dengan lengkap dan baik didalamnya. Karena fasilitas adalah salah satu faktor utama yang menyebabkan pengunjung tertarik, sehingga akan memuwujudkan generasi yang berpengetahuan serta cerdas. Dalam perancangan Perpustakaan Umum ini menerapkan konsepan budaya Kalimantan Timur untuk mengangkat desain khas budaya Kalimantan Timur yang akan di aplikasikan pada bangunan. Merupakan respon bangunan terhadap elemen khas Kalimantan Timur dengan mengaplikasikan desain penyederhanaan bentuk pada bangunan yang ada. Memaksimalkan sebuah ruang yang dapat menyesuaikan dengan fungsi perpustakaan, sehingga pengguna diharapkan dengan mudah serta lebih efektif dalam menjalankan fungsi ruang yang ada. Dengan demikian Perpustakaan Umum yang dirancang dapat menjadi wadah informasi bahan pustaka secara fungsi tetapi juga dapat mengekspresikan ciri khas utama dari Kalimantan Timur dari desain Arsitektur. Dalam perancangan mengangkat nilai lokalitas budaya serta kontekstual terhadap lingkungan tetapi juga mengikuti perkembangan zaman arsitektur masa kini.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perpustakaan Umum, Samarinda, Budaya Kalimantan Timur |
Subjects: | Engineering > Architectural Engineering |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Arsitektur S1 > Teknik Arsitektur S1(Skripsi) |
Depositing User: | Users 48 not found. |
Date Deposited: | 18 Jan 2022 01:10 |
Last Modified: | 18 Jan 2022 01:10 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/6215 |
Actions (login required)
View Item |