PENATAAN KAWASAN PERMUKIMAN NELAYAN YANG DITUNJANG PARIWISATA DI JUATA LAUT

Hermawan, Wirda Pratomo Bagus (2016) PENATAAN KAWASAN PERMUKIMAN NELAYAN YANG DITUNJANG PARIWISATA DI JUATA LAUT. Skripsi thesis, Institut Teknologi Nasional Malang.

[img] Text
JURNAL.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (474kB)
[img] Text
Untitled(2).pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Permukiman nelayan merupakan permukiman yang identik dengan komunitas masyarakat yang berprofesi sebagai nelayan yang memiliki karakteristik berupa masyarakat tradisional dengan kondisi sosial ekonomi dan latar belakang pendidikan yang relatif terbatas. Kondisi sosial masyarakat di permukiman nelayan yang seperti ini membuat mereka sulit untuk mendapatkan kebutuhan bermukim yang memadai. Hal ini yang mendorong munculnya permukiman nelayan yang berada di sepanjang pinggiran pantai, di daerah yang tidak semestinya diperuntukkan sebagai area permukiman. Kondisi permukiman yang sangat memprihatinkan, dengan kepadatan bangunan yang tinggi serta kualitas bangunan yang rendah, jauh dari standar permukiman yang layak huni. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian perancangan, penelitian ini digunakan untuk membuat desain teknis berdasarkan evaluasi yang dilakukan pada kegiatan analisis dan merupakan dasar dari pembuatan suatu sistem, melalui suatu proses atau tahapan dan bertujuan untuk memahami pemecahan masalah yang didapat pada tahap analisis melalui suatu permodelan. Penelitian ini menggambarkan konsep penataan kawasan permukiman nelayan yang ditunjang oleh pariwisata. Berdasarkan identifikasi daya tarik wisata dan pengaruhnya terhadap permukiman nelayan. Konsep penataan yang perlu dilakukan adalah peningkatan kualitas bangunan yang akan meningkatkan kualitas lingkungan dengan tetap mempertahankan karakteristik dari bangunan permukiman nelayan. Penataan sarana prasarana penunjang kegiatan masyarakat di kawasan permukiman nelayan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Juata Laut, Pariwisata, Penataan kawasan, Permukiman
Subjects: Engineering > Area Planing Engineering (PWK)
Divisions: Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK) S1 > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota (PWK)(Skripsi)
Depositing User: ms suhartatik suhartatik
Date Deposited: 30 Jan 2019 04:59
Last Modified: 06 Mar 2019 01:51
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/840

Actions (login required)

View Item View Item