Achiyarini, Antika (2021) MUSEUM SINGHASARI DI KABUPATEN MALANG. Skripsi thesis, ITN MALANG.
Abstract
Arsitektur merupakan salah satu bidang studi yang sangat berpengaruh terhadap perkembangan suatu negara termasuk Indonesia. Dalam Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2005 tentang Program Pembangunan Nasional periode 2005-2025 dijelaskan bahwa arah pembangunan nasional berusaha untuk mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur melalui pembangunan di berbagai bidang terutama bidang ekonomi. Salah satu upaya pemerintah untuk mewujudkan hal tersebut adalah dengan perwujudan KEK (Kawasan Ekonomi Khusus) yang dapat menunjang pengembangan ekonomi nasional sehingga dapat mempercepat proses pembangunan nasional. Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) merupakan kawasan dengan batas tertentu di dalam wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang ditetapkan guna menyelenggarakan fungsi perekonomian dan memperoleh fasilitas tertentu. Kawasan yang dimaksud merupakan kawasan dengan geoekonomi dan geostrategi yang dapat berfungsi menampung kegiatan industri, ekspor impor, dan kegiatan ekonomi lainnya, salah satunya KEK Singosari. Penetapan KEK Singhasari ini tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 68 Tahun 2019 secara resmi oleh Presiden Joko Widodo. Lokasi KEK Singhasari merupakan salah satu program nasional yang berkaitan dengan pembangunan kabupaten Malang. SITC akan dikembangkan sebagai proyek terpadu dengan pengembangan usaha penunjang kegiatan edukasi dan pariwisata seperti Museum. Terdapat sebuah museum yang berada sebelah kanan jalan setelah pintu masuk Singhasari Residence kawasan pengembangan KEK Singhasari ini. Museum yang bernama Museum Singhasari ini telah berdiri selama 4 tahun. Namun, bangunan museum ini memiliki banyak kekurangan salah satunya adalah tidak memenuhi standarisasi bangunan museum. Oleh karena itu, upaya mendesain ulang dipilih untuk mendukung jalannya program pengembangan KEK Singhasari ini.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Antika Achiyarini (1722081) |
Uncontrolled Keywords: | Kawasan Ekonomi Khusus(KEK), Pembangunan Kabupaten Malang, Museum Singhasari |
Subjects: | Engineering > Architectural Engineering |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Arsitektur S1 > Teknik Arsitektur S1(Skripsi) |
Depositing User: | Users 455 not found. |
Date Deposited: | 06 Sep 2022 01:28 |
Last Modified: | 06 Sep 2022 01:28 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/8669 |
Actions (login required)
View Item |