Sasin, Kezia Destina (2023) Penentuan Dosis Optimum Koagulan Untuk Menurunkan Kadar Total Suspended Solid (TSS) Pada Air Limbah Tambang Batubara. Skripsi thesis, ITN MALANG.
Abstract
Pada PT. Mandiri Intiperkasa penanganan air asam tambang hanya dilakukan dengan memompakan air dari kolam penampungan (sump) yang terakumulasi di dasar tambang kemudian ditampung ke kolam pengendap lumpur (settling pond 25), pada settling pond tersebut perlakuan pemberian koagulan tawas dan greenhydro yang bertujuan untuk menetralkan pH dan menurunkan TSS. Tujuan dari penelitian ini adalah Mengetahui dosis optimum dan efektivitas penggunaan Alumunium Sulfat (Tawas) dan Greenhydro pada pengolahan air limbah kegiatan penambangan batubara di settling pond 25 PT Mandiri Intiperkasa. Hasil dosis optimum proses koagulasi-flokulasi menggunakan Alumunium Sulfat (Tawas) dalam menurunkan kadar Total Suspended Solid (TSS) pada air limbah tambang yaitu dengan dosis sebesar 0,03 gr/l dapat menurunkan kadungan TSS dari 1.131 mg/l menjadi 37,3 mg/l. Hasil dosis optimum proses koagulasi-flokulasi menggunakan koagulan Greenhydro dalam menurunkan kadar Total Suspended Solid (TSS) pada air limbah tambang yaitu dengan dosis sebesar 0,2 ml/l dapat menurunkan kandungan TSS dari 1.131 mg/l menjadi 232 mg/l. Efektivitas penurunan metode koagulasi-flokulasi menggunakan Alumunium Sulfat (Tawas) ini efektif dalam menurunkan TSS bagi Perusahaan pertambangan batubara. Dengan efektivitas sebesar 95,4%. Sedangkan menggunakan Greenhydro didapatkan efektivitasnya sebesar 76%. Penelitian lanjutan untuk menentukan dosis optimum dengan variasi dosis koagulan air limbah tambang yang sama walaupun dengan TSS yang berbeda. Penelitian selanjutnya disarankan menggunakan koagulan jenis lain yang dapat menurunkan kadar total suspended solid pada air limbah tambang.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Kezia Destina Sasin (1926007) |
Uncontrolled Keywords: | TSS, Dosis Optimum, Koagulan, Air Limbah Tambang |
Subjects: | Engineering > Environmental Engineering |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Lingkungan S1 > Teknik Lingkungan S1(Skripsi) |
Depositing User: | Kezia Destina Sasin |
Date Deposited: | 04 Dec 2023 06:40 |
Last Modified: | 04 Dec 2023 06:40 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/13897 |
Actions (login required)
View Item |