Qadrianti, St. Laila (2018) EVALUASI & PENANGANAN KERUSAKAN JALAN DENGAN METODE BINA MARGA DAN PCI (PAVEMENT CONDITION INDEX) DI RUAS JALAN PANJI SUROSO KOTA MALANG. Skripsi thesis, ITN Malang.
Text
Untitled(42).pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (22MB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan pada ruas jalan Panji Suroso yang merupakan jalan nasional yang berada di kecamatan Blimbing, kota Malang. Panjang ruas jalan ini sebesar 1,55 Km dan termasuk ke dalam jalan kelas II dan merupakan jalan arteri sekunder III dengan tipe jalan 2 lajur, 2 arah. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi jenis kerusakan yang terjadi dan merencanakan jenis pemeliharaan yang dapat diterapkan sesuai dengan tingkat kerusakan yang diperoleh dengan metode Bina Marga dan PCI (Pavement Condition Index). Padatnya arus lalu lintas pada ruas jalan ini mengakibatkan sulitnya dilakukan pengukuran secara langsung sehingga pengukuran kerusakan pada studi ini dilaksanakan dengan menggunakan metode pengambilan video. Proses pengambilan data kerusakan jalan dilakukan dengan merekam video pada ruas jalan pada tanggal 10 Oktober 2017 yang kemudian diedit menggunakan aplikasi Adobe Premiere Pro CC 2015 untuk diubah menjadi foto dan diukur dengan program bantu AutoCAD 2016. Hasil pengukuran tersebut kemudian digunakan untuk menentukan kondisi jalan dengan menggunakan metode Bina Marga dan PCI (Pavement Condition Index). Setelah memperoleh nilai kondisi jalan dengan dua metode kemudian direncanakan jenis pemeliharaan dengan program peningkatan struktur berupa perencanaan tebal lapis tambah (overlay) berdasarkan metode lendutan Bina Marga dengan alat Falling Weight Deflectometer (FWD). Jumlah kerusakan yang terdapat di ruas jalan Panji Suroso sebanyak 11 jenis yaitu : tambalan, pelepasan butir, retak kulit buaya, retak memanjang/melintang, alur, retak bulan sabit, lubang, amblas, kegemukan dan penurunan bahu jalan. Hasil analisa penentuan kondisi jalan dengan dua metode diperoleh nilai prioritas sebesar 4,13 (Kelas B) untuk metode Bina Marga dan nilai PCI sebesar 21,20 (Sangat Buruk) untuk metode PCI (Pavement Condition Index). Dari kedua hasil tersebut direncanakan tebal lapis tambah (overlay) dengan ketebalan 18 cm untuk stasion 83+103 – 83+307, 7 cm untuk stasion 83+503 – 84+712, dan 6 cm untuk stasion 83+922 – 84+322.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tingkat Kerusakan Jalan, Jenis Penanganan, Adobe Premiere Pro CC 2015, AutoCAD 2016 |
Subjects: | Engineering > Civil Engineering |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Sipil S1 > Teknik Sipil S1(Skripsi) |
Depositing User: | Mr Sayekti Aditya Endra |
Date Deposited: | 22 Feb 2019 01:45 |
Last Modified: | 22 Feb 2019 01:45 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/2278 |
Actions (login required)
View Item |