Rizaldy, Yuswara Rio (2021) EVALUASI TINGKAT KERUSAKAN JALAN SEBAGAI DASAR PENENTUAN PERBAIKAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE INTERNATIONAL ROUGHNESS INDEX (IRI) DAN SURFACE DISTRESS INDEX (SDI) (Studi Kasus: Pada Ruas Jalan Nabire – Paniai Provinsi Papua). Skripsi thesis, ITN MALANG.
Abstract
Yuswara Rio Rizaldy, (1521034), 2021 Evaluasi Tingkat Kerusakan Jalan Sebagai Dasar Penentuan Perbaikan Dengan Menggunakan Metode International Roughness Index (IRI) Dan Surface Distress Index (SDI) (Studi Kasus: Pada Ruas Jalan Nabire – Paniai), Jurusan Teknik Sipil S-1, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Institut Teknologi Nasinal Malang. Dosen Pembimbing : Dr. Ir. Nusa Sebayang, MT dan Afrizah Marianti, S.ST,. M.Eng. Kabupaten Nabire merupakan salah satu Kabupaten yang terletak di Provinsi Papua, dimana Kabupaten Nabire adalah akses masuk persediaan bahan-bahan pokok diantaranya sandang, pangan, papan dan material lainnya melalui jalur laut maupun jalur udara untuk di distribusikan ke Kabupaten disekitarnya. Ruas jalan Nabire – Paniai merupakan jalan Provinsi yang menghubungkan antara Kabupaten Nabire dan Kabupaten Paniai dimana ruas jalan ini sering dilewati kendaraan – kendaraan berat yang mengakibatkan kerusakan pada bagian – bagian jalan, selain itu cuaca didaerah sekitar ruas jalan nabire – paniai cenderung sering terjadi pergantian cuaca yang sangat drastis yang mengakibatkan juga sering terjadi kerusakan dibeberapa bagian ruas jalan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui jenis kerusakan jalan yang terjadi dan biaya penanganannya, untuk menunjang studi ini diperlukan data seperti : data kondisi jalan berdasarkan kekerasan permukaan jalan atau International Roughness Index (IRI), data kondisi jalan berdasrakan kerusakan jalan atau Surface Distress Index (SDI), foto dokumentasi dan peta ruas jalan. Dari hasil analisa maka diperoleh kerusakan lubang (Photoles) dengan total volume 12.702 m3 kerusakan retak memanjang (Longitudinal Cracking) dengan total volume 1.502 m2 ada beberapa segment mengalami kerusakan bekas roda kerusakan tepi dibebrapa segment jalan kerusakan bahau jalan dengan total volume 21.200 m2 dan beberapa segment yang dilakukang Overlay Struktural dikarnakan jalan mengalami kerusakan berat setelah itu diperoleh juga hasil rencana anggaran biaya dengan total keseluruhan Rp. 13.616.649.000,00 diharapkan pada penelitian ini bisa menjadi pedoman untuk mengembalikan kinerja jalan. Kata kunci : penanganan jalan, perbaikan jalan, International Roughness Index (IRI), Surface Distress Index (SDI), rencana amggaran biaya
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Yuswara Rio Rizaldy (1521034) |
Uncontrolled Keywords: | penanganan jalan, perbaikan jalan, International Roughness Index (IRI), Surface Distress Index (SDI), rencana amggaran biaya |
Subjects: | Engineering > Civil Engineering |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Sipil S1 > Teknik Sipil S1(Skripsi) |
Depositing User: | Users 948 not found. |
Date Deposited: | 03 Nov 2022 06:07 |
Last Modified: | 03 Nov 2022 06:07 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/9536 |
Actions (login required)
View Item |