Linome, Osias (2022) RANCANG BANGUN KOMPOR BIOMASSA. Skripsi thesis, ITN MALANG.
Abstract
Biomassa adalah bahan organik yang dihasilkan melalui proses fotosintetik, baik berupa produk maupun buangan. Contoh biomassa antara lain adalah tanaman, pepohonan, rumput, limbah pertanian,limbah hutan, tinja dan kotoran ternak., biomassa juga digunakan sebagai sumber energi bahan bakar salah satu cara memaksimalkan penggunaan bahan bakar biomassa dengan menyediakan alat pembakar biomassa berupa kompor. Kompor biomassa merupakan media yang biasa digunakan untuk melangsungkan reaksi pembakaran, Kompor biomassa dapat menghemat devisa negara karena subsidi bahan bakar minyak tanah didalam dari devisa negara. BPPT tahun 2004 melaporkan subsidi bahan bakar minyak tanah sebesar Rp. 2.260/L. Selanjutnya penggunaan minyak tanah yang subtitusi dengan biomassa menghemat subsidi bahan bakar sebesar Rp 2.474.700/tahun/rumah tangga. Dalam mendesain kompor biomassa, kompor biomassa yang kurang baik merupakan salah satu penyebab emisi hasil pembakaran, disamping menimbulkan polusi, partikel-partikel halus, karbon yang tidak terbakar juga akan terbentuk dan terlepas ke udara bebas bersama gas hasil pembakaran.Hasil penelitian ini nantinya diharapkan sebuah kompor biomassa ini akan mampu diterapkan dan digunakan oleh masyarakat untuk menggantikan tungku konvensional/tradisional yang digunakan selama ini dan dapat mendukung peningkatan penggunaan sumber energi terbaharukan. Kata kunci : Biomassa, Kompor biomassa WBT, Panas Sensibel, Panas Laten, Laju Pembakaran, Efisiensi Kompor
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Osias Daniel Bernat Linome (1811122) |
Uncontrolled Keywords: | Biomassa, Kompor biomassa WBT, Panas Sensibel, Panas Laten, Laju Pembakaran, Efisiensi Kompor |
Subjects: | Engineering > Mechanical Engineering |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri > Teknik Mesin S1 |
Depositing User: | Users 665 not found. |
Date Deposited: | 04 Jan 2023 02:17 |
Last Modified: | 04 Jan 2023 02:17 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/9555 |
Actions (login required)
View Item |