ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERPANJANGAN WAKTU KONTRAK PADA PROYEK-PROYEK BIDANG SUMBER DAYA AIR DINAS PEKERJAAN UMUM KABUPATEN KUTAI TIMUR

yusuf, verasiana (2018) ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERPANJANGAN WAKTU KONTRAK PADA PROYEK-PROYEK BIDANG SUMBER DAYA AIR DINAS PEKERJAAN UMUM KABUPATEN KUTAI TIMUR. Masters thesis, ITN Malang.

[img] Text
awal.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (761kB) | Request a copy
[img] Text
bab 1-5.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Kondisi ideal bagi pelaksana konstruksi ketika kegiatan proyek dalam mencapai tujuannya memenuhi batas-batas yaitu sesuai dengan anggaran yang dialokasikan, sesuai jadwal dan tanggal akhir yang telah di tentukan, serta sesuai spesifikasi dan kriteria yang dipersyaratkan. Pelaksana konstruksi biasanya berasumsi seluruh informasi dalam kontrak sesuai dengan kondisi ideal, namun dalam pelaksanaan sering tidak sesuai dengan asumsi tersebut. Berdasarkan data yang diperoleh dari bidang sumber daya air Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Kutai Timur pada tahun anggaran 2014 dan 2015 banyak mengalami perpanjangan waktu. Akibat dari perpanjangan waktu itu adalah kerugian bagi kontraktor maupun owner. Oleh karena itu penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi perpanjangan waktu kontrak dan faktor yang paling dominan mempengaruhi perpanjangan waktu kontrak pada proyek-proyek bidang sumber daya air dinas pekerjaan umum kabupaten kutai timur, sehingga dapat menentukan strategi yang harus di lakukan untuk mengatasi perpanjangan waktu tersebut.Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara dan penyebaran kuesioner dengan metode acak yaitu disproporsionate random sampling. Data di olah dengan menggunakan analisis faktor dan analsis regresi linier berganda terhadap jawaban dari kuesioner yang disebarkan kepada 42 responden dari pihak kontraktor, konsultan dan owner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi secara signifikan perpanjangan waktu berturut turut adalah : (1) Faktor Material dengan nilai koefisien β sebesar 0,375 (2) Faktor lingkungan dengan koefisien β sebesar 0,357 (3) Faktor Perubahan dengan nilai koefisien β sebesar 0,322. Faktor yang paling dominan dalam mempengaruhi perpanjangan waktu kontrak pada bidang sumber daya air Dinas Pekerjaan Umum Kutai Timur adalah faktor material dengan indikator kelangkaan material yang paling berpengaruh dengan nilai komunalitas tertinggi sebesar 0,905

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Perpanjangan Waktu, Kontrak
Subjects: Engineering > Civil Engineering
Divisions: Program Pasca Sarjana > Teknik Sipil S2 > Teknik Sipil S2(Tesis)
Depositing User: haning haning
Date Deposited: 19 Dec 2018 03:27
Last Modified: 05 Mar 2019 08:30
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/101

Actions (login required)

View Item View Item