Yohana Febrianti, Damuk (2023) PENGOLAHAN LIMBAH CAIR RUMAH POTONG AYAM DENGAN METODE FREE WATER SURFACE MENGGUNAKAN KAYU APU (PISTIA STRATIOTES L.) SEBAGAI MEDIA FITOREMEDIASI. Skripsi thesis, ITN MALANG.
Abstract
Rumah Pemotongan Ayam (RPA) merupakan salah satu industri perternakan yang mengelola pemotongan ayam hidup dan mengolah menjadi daging bertulang (karkas) ayam siap konsumsi. Limbah cair yang dihasilkan oleh RPA bersifat organik berasal dari air bekas cucian ayam, darah ayam, dan sludge (endapan lemak) sehingga memiliki BOD (Biological Oxygen Demand), COD (Chemical Oxygen Demand), TSS (Total Suspended Solids), minyak dan lemak yang tinggi..Dalam mengolah limbah rumah pemotongan ayam yang mengandung parameter pencemar TSS (Total Suspended Solids), COD (Chemical Oxygen Demand) dapat dilakukan dengan metode fitoremediasi. Kayu apu (Pistia stratiotes L.) adalah salah satu tumbuhan fitoremediator yaitu tumbuhan yang memiliki kemampuan untuk mengolah limbah, baik itu berupa logam berat, zat organik maupun anorganik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efisiensi removal COD dan TSS dan Mengetahui variasi yang efektif dalam menurunkan konsentrasi COD dan TSS pada limbah cair rumah potong ayam (RPA) dengan reaktor sistem batch dengan metode Free Water Surface (FWS) dengan menggunakan tanaman Kayu Apu (Pistia stratiotes L.). Variasi yang digunakan adalah variasi jumlah tanaman dan waktu detensi, dengan variasi jumlah tanaman, antara lain 8 tanaman, 14 tanaman, 20 tanaman, dan variasi waktu detensi, antara lan 5 hari, 10 hari dan 15 hari. Reaktor yang digunakan berukuran 40 cm x 30 cm x 25 cm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa efisiensi removal COD dan TSS terbesar pada limbah cair RPA dengan menggunakan tanaman Kayu Apu (Pistia stratiotes L.), antara lain 80,95% pada variasi waktu detensi 15 hari dengan jumlah 20 tanaman dan 82,46% dengan variasi waktu detensi 15 hari dengan jumlah 20 tanaman. Kata Kunci: Fitoremediasi, Kayu Apu, Limbah RPA.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Yohana Febrianti Damuk |
Uncontrolled Keywords: | Fitoremediasi, Kayu Apu, Limbah RPA |
Subjects: | Engineering > Environmental Engineering |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Lingkungan S1 > Teknik Lingkungan S1(Skripsi) |
Depositing User: | Users 1032 not found. |
Date Deposited: | 25 Jan 2023 03:43 |
Last Modified: | 25 Jan 2023 03:43 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/10414 |
Actions (login required)
View Item |