Analisis Land Surface Water Index (LSWI) Pada Lahan Cetak Sawah Menggunakan Citra Sentinel-2 Terhadap Penggunaan Lahan (Studi Kasus: Kecamatan Maliku, Kabupaten Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah)

Hakim, Abdul (2023) Analisis Land Surface Water Index (LSWI) Pada Lahan Cetak Sawah Menggunakan Citra Sentinel-2 Terhadap Penggunaan Lahan (Studi Kasus: Kecamatan Maliku, Kabupaten Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah). Skripsi thesis, ITN MALANG.

[img] Text
Bagian Awal.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (23kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (330kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (13kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (76kB)
[img] Text
JURNAL_1925068_ABDUL HAKIM.pdf

Download (898kB)
[img] Text
Lampiran.pdf

Download (4MB)

Abstract

Lahan cetak sawah merupakan salah satu bentuk pemanfaatan lahan yang digunakan untuk budidaya padi di Indonesia. Kecamatan Maliku, Kabupaten Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah memiliki wilayah lahan rawa yang berpotensi untuk pengembangan sektor pertanian, namun berbagai tantangan seperti perubahan iklim, tingkat kesuburan lahan rendah, dan tingkat kebasahan permukaan tanah yang berlebihan, sehingga mempengaruhi proses tanam pada lahan cetak sawah yang mengakibatkan penggunaan lahan tidak sesuai dengan kondisi lingkungan. Teknologi penginderaan jauh memiliki potensi untuk memperoleh ketepatan di sektor pertanian, melalui penginderaan jauh berperan dengan memanfaatkan citra satelit resolusi menengah adalah citra satelit Sentinel-2. Melalui penelitian ini, dilakukan Analisis Land Surface Water Index (LSWI) pada lahan cetak sawah menggunakan Citra Satelit Sentinel-2 terhadap Penggunaan Lahan menggunakan algoritma LSWI didapatkan indeks kebasahan pada permukaan tanah dan data curah hujan untuk mengetahui tingkat intensitas hujan. Berdasarkan penelitian, diperoleh hasil LSWI pada lahan cetak sawah dengan 3 kelas yaitu ringan, sedang, dan tinggi. Pada bulan Agustus tahun 2020, bulan April tahun 2021, dan bulan Mei 2023 terjadi peningkatan nilai LSWI. Karena pengaruh curah hujan yang tinggi dan mengakibatkan meningkatnya kebasahan permukaan lahan. Dalam kondisi tersebut, pada bulan Mei tahun 2023 yang mengakibatkan dampak dalam perubahan penggunaan lahan cetak sawah pada kelompok tani sekitar 57.14% dari lahan sawah menjadi lahan non sawah. Kata Kunci : Citra Satelit Sentinel-2, Land Surface Water Index (LSWI), Lahan Cetak Sawah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: ABDUL HAKIM (19.25.068)
Uncontrolled Keywords: Citra Satelit Sentinel-2, Land Surface Water Index (LSWI), Lahan Cetak Sawah
Subjects: Engineering > Geodesy Engineering
Divisions: Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Geodesi S1 > Teknik Geodesi S1(Skripsi)
Depositing User: Abdul Hakim
Date Deposited: 19 Sep 2023 03:05
Last Modified: 19 Sep 2023 03:05
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/13159

Actions (login required)

View Item View Item