Tagukoda, Robertus Belarminus Umbu Bolu (2024) Pemanfaatan Air Nanas Sebagai Aktivator Pembuatan Kompos Sampah Sayur dan Buah Di Pasar Blimbing Kota Malang Dengan Menggunakan Komposter Semi Anaerobik. Skripsi thesis, ITN MALANG.
Abstract
Kompos merupakan pupuk yang dibuat dari sampah organik yang Sebagian besar berasal dari rumah tangga. Kompos adalah bahan organik yang bisa lapuk, seperti daun- daunan, sampah dapur, jerami, rumput dan kotoran lain, yang semua itu berguna untuk kesuburan tanah. Tujuan penelitian ini adalah bagaimana pengaruh kualitas kompos berbahan dasar sampah buah- buahan dan sayuran menggunakan komposter semi anaerobik dengan air nanas sebagai aktivator dan menganalisa perbandingan rasio C/N, kadar air, suhu, dan pH dari kualitas kompos sampah sayur dan sampah sisa buah. Penelitian yang akan dilakukan yaitu penelitian jenis eksperimental untuk menganalisa pembuatan kualitas kompos dengan bahan baku sampah pasar dengan penambahan air nanas sebagai aktivator. Penelitian ini terdiri dari beberapa langkah, seperti proses sampling, persiapan komposter, pembuatan aktivator, dan proses pengomposan. Hasil analisis menunjukkan bahwa variasi kompos SB mencapai suhu 29˚C, pH 7, kadar air 6%, C-organik 17,10%, N-organik 2,46%, dan rasio C/N 7,24, sedangkan variasi kompos SBA mencapai suhu 29˚C, pH 7, kadar air 6%, C-organik 39,28%, N-organik 2,19%, dan rasio C/N 18,02. Hasil analisis perbedaan bahan baku pada saat pengomposan menunjukkan bahwa varian kompos terbaik adalah kompos dengan penambahan aktivator (SBA). Rasio C/N kompos dengan penambahan aktivator (SBA) sesuai dengan ketentuan SNI 19 – 7030 – 2004 dengan nilai rasio C/N sebesar 18,02. Variasi kompos SB tidak memenuhi baku mutu untuk parameter rasio C/N. Berdasarkan analisis pengaruh aktivator, variasi kompos terbaik yaitu kompos sampah basah dengan penambahan aktivator yang mencapai suhu matang pada hari ke- 25 dan pH pada hari ke-28. Sedangkan, kompos sampah basah tanpa aktivator mencapai suhu matang pada hari ke-23 dan pH pada hari ke- 28.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Robertus Belarminus Umbu Bolu Tagukoda (1926010) |
Uncontrolled Keywords: | Kompos, Aktivator, Air Nanas, Sampah Basah |
Subjects: | Engineering > Environmental Engineering |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Lingkungan S1 > Teknik Lingkungan S1(Skripsi) |
Depositing User: | Robertus B U B Tagu koda |
Date Deposited: | 04 Mar 2024 03:52 |
Last Modified: | 04 Mar 2024 03:52 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/14332 |
Actions (login required)
View Item |