Ziliwu, Onisda Rut Damayani (2017) ENENTUAN SKALA PELAYANAN PADA KAWASAN PERDAGANAGAN BAGIAN KOTA MALANG BARAT. Skripsi thesis, Institut Teknologi Nasional Malang.
Text
Jurnal Onisda _1324072.pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (576kB) |
|
Text
Untitled(5).pdf Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (2MB) |
Abstract
Perdagangan merupakan suatu hal yang sangat penting dalam kegiatan perekonomian suatu negara. Tingginya tingkat aktivitas perdagangan suatu negara menjadi indikasi tingkat kemakmuran masyarakatnya serta menjadi tolok ukur tingkat perekonomian dan perkembangan wilayah itu sendiri. Sehingga bisa dibilang perdagangan merupakan urat nadi perekonomian suatu negara. Tujuan dalam penelitian tugas akhir ini adalah menentukan skala pelayanan perdagangan pada kawasan Jalan Dieng-Terusan Dieng dan sekitarnya yang berada pada Kota Malang Barat. Karena menurut Peraturan Daerah RTRW Kota Malang kawasan perdagangan lokasi penelitian masuk kedalam sub pusat pelayanan Kota Malang Barat. Sehingga perlu dilakukannya riset mengenai skala pelayanan yang ada pada lokasi tersebut sudah sejauh mana berfungsi melayani kawasan tersebut. Untuk mendapatkan hasil dari penelitian digunakan metode untuk menganalisa dengan metode deskriptif kualitatif untuk mengkaji keempat aspek yaitu jarak pelayanan, luas tempat, jenis barang yang dijual dan sarana fasilitas perdagangan tiap unit bangunan. Pada sasaran kedua dalam penelitian ini menggunakan metode pembobotan dan skoring pada tiap unit perdagangan untuk menentukan skala pelayanan keseluruhan pada kawasan penelitian. Hasil analisa variabel mengenai jenis skala pelayanan pada hasil analisa jangkauan pelayanan skala terbesar adalah Lokal dengan jumlah 24 bangunan , variabel luas tempat skala 2 Lokal 25 bangunan, variabel jenis barang yang dijual skala Lokal 39 bangunan, dan variabel sarana fasilitas skala Lokal 44 bangunan pada perdagangan. Dari hasil analisis keseluruhan disimpulkan bahwa kawasan perdagangan yang terdapat di Jalan Dieng- Terusan dieng dan sekitarnya bagian Kota M.. Barat merupakan kawasan perdagangan yang masih di dominasi oleh Skala Pelayanan Lokal dengan 78%, Skala Pelayanan Distrik 22% dan Skala Pelayanan Regional 0%.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perdagangan, Tolok Ukur, Skala Pelayanan |
Subjects: | Engineering > Area Planing Engineering (PWK) |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK) S1 > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota (PWK)(Skripsi) |
Depositing User: | ms suhartatik suhartatik |
Date Deposited: | 11 Feb 2019 01:30 |
Last Modified: | 11 Feb 2019 01:30 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/1450 |
Actions (login required)
View Item |