STUDI PERMODELAN TARIKAN PERGERAKAN PADA PASAR SWALAYAN DI KOTA KEDIRI

Kurniadi, Satrio Bayu (2017) STUDI PERMODELAN TARIKAN PERGERAKAN PADA PASAR SWALAYAN DI KOTA KEDIRI. Skripsi thesis, ITN MALANG.

[img] Text
Untitled(81).pdf

Download (3MB)

Abstract

Berdirinya pasar swalayan di Kota Kediri pada tahun belakangan ini, ternyata menyebabkan tarikan yang besar dan dampak terhadap lalu lintas yang ada disekitarnya. Adanya tarikan lalu lintas ini mengakibatkan kemacetan pada jalan jalan utama pasar disekitar pasar swalayan tersebut. Dengan melakukan studi permodelan ini , kita dapat mengatasi besarnya dampak berdirinya suatu swalayan terutama tarikan lalu lintas disekitarnya, dan secara obyektif dapat menyediakan informasi yang dapat digunakan swalayan baru terhadap arus lalu lintas pada jaringan jalan yang ada disekitarnya,sehingga perencanaan sarana yang mendukung tarikan pengunjung bisa direncanakan lebih baik. Penelitian ini menganalisa kawasan bisnis untuk daerah Kota Kediri meliputi tiga swalayan yaitu Kediri Mall , Golden Theater & Supermarket , dan Kediri Town Square sebagai observasi studi. Studi ini menguraikan tentang permodelan tarikan pergerakan pada pasar swalayan Kota Kediri dengan melalui beberapa tahapan yaitu mulai pengamatan pendahuluan, perhitungan volume tarikan pengunjung dan survey wawancara dengan mengisi kuisioner untuk mendapat informasi karakteristik pengunjung pada saat hari survey yaitu pada tanggal 2 Maret 2017 sampai 5 Maret 2107. Pengolahan dan analisis data menggunakan metode analisis regresi linier, karena dapat mengkorelasikan dua variabel dua atau lebih. Dengan analisa regresi linier maka diperoleh model yang terbaik sebagai berikut yaitu Y=8750,459 + 0,055 X3 (R=0,999, dan R2=0,999) dimana Y adalah jumlah pengunjung (orang/hari), sedangkan X3 adalah Luas Halaman Parkir (m2). Analisa karakteristik banyaknya pengunjung yang menggunakan mobil pribadi sebesar 25,55% dan motor sebesar 55,45% , angkutan umum hanya sebesar 10,91 %. Untuk memprediksi jumlah pengunjung yang akan tertarik pada suatu swalayan baru, kita menggunakan pendekatan luasan pasar swalayan yang ada disekitar swalayan tersebut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Engineering > Civil Engineering
Depositing User: Susi Rahmania
Date Deposited: 18 Feb 2019 04:33
Last Modified: 18 Feb 2019 04:33
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/1926

Actions (login required)

View Item View Item