STUDI KELAYAKAN INVESTASI PENGEMBANGAN LAHAN GARAM UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI GARAM NASIONAL STUDI KASUS : PEGARAMAN III SAMPANG – PT. GARAM (PERSERO) INDONESIA

Kurniawan, Galuh (2013) STUDI KELAYAKAN INVESTASI PENGEMBANGAN LAHAN GARAM UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI GARAM NASIONAL STUDI KASUS : PEGARAMAN III SAMPANG – PT. GARAM (PERSERO) INDONESIA. Skripsi thesis, ITN Malang.

[img] Text
skripsi Studi Kelayakan Investasi Pengembangan Lahan Garam Untuk Meningkatkan Produksi Garam Nasional.pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Studi kelayakan investasi merupakan kegiatan yang dilakukan mengenai layak atau tidaknya suatu proyek dilihat dari sisi ekonomiya sebelum proyek tersebut dilaksanakan. Tujuan kegiatan ini yaitu untuk mengetahui jumlah total biaya modal investasi pengembangan lahan garam yang diperlukan di Pegaraman III Sampang serta untuk mengetahui kelayakan investasi pengembangan lahan garam di Pegaraman III Sampang. Penelitian kelayakan investasi pada proyek pengembangan lahan garam di Pegaraman III Sampang ini dilakukan dengan menentukan biaya investasi, menentukan biaya modal, menentukan biaya angsuran pinjaman bank, menentukan biaya pendapatan, biaya pengeluaran, biaya pajak dan menentukan kelayakan investasi dengan menggunakan metode NPV (Net Present Value), IRR (Internal Rate of Return), BCR (Benefit Cost Ratio) dan Periode Pengembalian (Payback Period), dengan umur rencaana 5 tahun. Dari hasil perhitungan kelayakan proyek dengan menggunakan metode Net Present Value (NPV), metode Internal Rate of Return (IRR), dan metode Benefit Cost Ratio (BCR). Untuk nilai Net Present Value (NPV) tersebut diperoleh sebesar Rp. 2.646.904.447,66. Untuk nilai Internal Rate of Return (IRR) diperoleh sebesar 0.2240720820681 per tahun atau lebih besar dari bunga komersil sebesar 0,104 per tahun. Sedangkan untuk nilai Benefit Cost Ratio (BCR) diperoleh sebesar 1,28 > 1. Sehingga proyek ini dapat dikatakan layak atau menguntungkan. Untuk perhitungan payback period investasi pengembangan lahan garam di Pegaraman III memperoleh keuntungan pada tahun ke – 1,97. Untuk proyek pengembangan lahan garam ini dapat dikatakan tidak layak (sensitive) pada batas penurunan harga jual garam lebih besar dari 20,34208661% dan kenaikan suku bunga bank per tahun lebih besar dari 21,6541450243

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Investasi, Kalayakan
Subjects: Engineering > Civil Engineering
Divisions: Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Sipil S1 > Teknik Sipil S1(Skripsi)
Depositing User: Susanti Nilasari
Date Deposited: 25 Feb 2019 01:28
Last Modified: 13 Mar 2019 06:25
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/2326

Actions (login required)

View Item View Item