KAJIAN PENGELOLAAN SAMPAH DI UNIT 3R PANDANREJO DAN BANK SAMPAH PESANGGRAHAN KOTA BATU (TINJAUAN ASPEK TEKNIK OPERASIONAL)

HERMIN, WIHELMINA M (2015) KAJIAN PENGELOLAAN SAMPAH DI UNIT 3R PANDANREJO DAN BANK SAMPAH PESANGGRAHAN KOTA BATU (TINJAUAN ASPEK TEKNIK OPERASIONAL). Skripsi thesis, ITN MALANG.

[img] Text
combinepdf (13).pdf
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Bank Sampah Pesanggrahan ini berlokasi di Jln Anggrek Kota Batu, dengan jumlah karyawan 7 orang yang terdiri dari ibu-ibu dan dengan luas bangunan luar: (25 x 8) m2 . Bank Sampah Pesanggrahan ini menampung semua sampah yang telah dipilah oleh warga Desa Pesanggrahan yang melayani Tuyumerto RW 1 dan 11, Wunucari RW III dan IV dan Unit 3R Pandanrejo merupakan salah satu Unit 3R di Kota Batu. Unit 3R ini berlokasi di Dusun Ngunjung, Kelurahan Pandanrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. dengan jumlah karyawan 7 orang, dengan luas bangunan luar (43 x 30) m2 . Unit 3R tersebut melayani 1 kelurahan yang terdiri dari 4 dusun yaitu Kajar, Dadapan, Ngunjung, dan Pandan.Penelitian ini bertujuan menganalisis kuantitas, komposisi, potensi pengolahan sampah dan menganalisis kelayakan pengolahan sampah ditinjau dari analisis teknis operasional.Pengukuran timbulan sampah yang masuk berdasarkan metode Load-count analysis.Pengukuran komposisi sampah berdasarkan metode US EPA, 2012.Pengukuran karakteristik sampah hanya secara fisik meliputi berat jenis.Pengumpulan data sekunder dilakukan dengan wawancara maupun laporan dari instansi terkait. Hasil analisisis timbulan sampah di Unit 3R Pandanrejo diperoleh volume sampah sebesar 10,01 m3/hr timbulan, besarnya timbulan sampah pada Unit 3R ini dikarenakan wilayah pelayanan mencakup 1 kelurahan tersebar di 4 dusun. dalam perencanaan ini menggunakan data sekunder. Berat jenis rata-rata 300 kg/m3 sehingga berat timbulan sampah sebesar 3003 kg/hari. Komposisi sampah terdiri 77,35 % sampah basah dan 22,65 % sampah kering, dan berdasarkan skenario 2 potensi reduksi 373,03 kg/hr (11,20%). Hasil analisis Bank Sampah Pesanggrahan di dapatkan timbulan sampah rata-rata adalah 177,7 kg/minggu atau 25,39 kg/hari ,dengan timbulan sampah rencana tahun 2029 sebesar 36,76 kg/hari. Sesuai dengan kriteria UDPK yaitu bahan baku yang tersedia minimal 15 m m 3 /hari dan luas lahan 500 m2 dan Berdasarkan kriteria teknis operasional serta mempertimbangkan skenario 2 maka hasil analisis dilakukan pada Unit 3R Pandanrejo yang mempunyai luas lahan 1290 adalah sesuai. Kata Kunci : 3R, Bank Sampah ,Timbulan,komposisi sampah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : 3R, Bank Sampah ,Timbulan,komposisi sampah
Subjects: Engineering > Environmental Engineering
Divisions: Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Lingkungan S1 > Teknik Lingkungan S1(Skripsi)
Depositing User: haning haning
Date Deposited: 24 Jan 2019 02:43
Last Modified: 11 Mar 2019 03:15
URI: http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/498

Actions (login required)

View Item View Item