Bhoka, Wilbrodus (2021) KAJIAN PERGESERAN TITIK DASAR TEKNIK ORDE 3 MENGGUNAKAN DATA PENGAMATAN GPS (Studi Kasus : Kota Malang, Jawa Timur). Skripsi thesis, Institut teknologi nasional malang.
Text
1625028_FULL SKRIPSI - Wil Bhoka.pdf Restricted to Registered users only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Titik Dasar Teknik (TDT) adalah titik yang mempunyai koordinat yang diperoleh dari suatu pengukuran dan perhitungan dalam suatu sistem tertentu yang berfungsi sebagai titik kontrol atau titik ikat untuk keperluan pengukuran dan rekonstruksi batas. Titik Dasar Teknik diperlukan karena mempunyai peran penting dalam proses pemetaan dan pendaftaran tanah, sehingga perlu dilakukan pemeliharaan secara kontinyu terhadap TDT yang telah ada. Pengadaan TDT memiliki permasalahan, telah banyak ditemukan bahwa TDT yang sudah ada dibangun sebelumnya telah mengalami perubahan baik fisik maupun koordinatnya. Dilakukan penelitian untuk verifikasi koordinat TDT Orde 3 BPN tersebut. Penelitian ini dilakukan di Kota Malang dengan menggunakan data TDT Orde 3 yang diperoleh dari Kantor BPN Kota Malang. Data yang diperolah merupakan data TDT Orde 3 dari dua tahun yang berbeda yaitu data TDT Orde 3 tahun 1996 dan tahun 2019. Hasil perhitungan kedua data tersebut dibandingkan untuk mengetahui besar pergeseran terhadap data TDT. Untuk mengetahui perbedaan data koordinat hasil perhitungan, dilakukan analisis menggunakan uji Statistik dan uji Hipotesa. Hasil analisis perbandingan koordinat TDT Orde 3 diperoleh ratarata vektor pergeseran sebesar 3,076m. Dimana terdapat sebanyak 27% TDT yang bergeser <1m, sebanyak 36% TDT yang bergeser <2m, dan sebanyak 36% TDT yang bergeser >2m.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | TDT, BPN |
Subjects: | Engineering > Geodesy Engineering |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Geodesi S1 > Teknik Geodesi S1(Skripsi) |
Depositing User: | Users 48 not found. |
Date Deposited: | 18 Jan 2022 01:34 |
Last Modified: | 18 Jan 2022 01:34 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/6409 |
Actions (login required)
View Item |