Permana, Thoriq Ilham (2022) STUDI GERAK DAN WAKTU UNTUK PERBAIKAN METODE KERJA PADA PEKERJA BAGIAN PEMOTONGAN, PENGGORENGAN DAN PENIRISAN KERIPIK PISANG (Studi Home Industri Keripik Pisang Ibu Hastuti). Diploma thesis, Institut Teknologi Nasional Malang.
Abstract
Home Industri Ibu Hastuti merupakan Home Industri yang memproduksi makanan ringan keripik pisang dan kacang goreng yang terletak di desa Kemaduh, kecamatan Baron, kabupaten Nganjuk. Home Industri Ibu Hastuti melakukan proses produksinya 3 kali dalam satu minggu , atau jika ada pesanan khusus , proses produksi yang dilakukan meliputi pengupasan pisang , pemotongan , penggorengan , penirisan dan pengemasan. Pada proses pemotongan , Home Industri ini masih menggunakan alat pemotong pisang manual yang dimana pekerja harus merajang satu per satu pisang saat melakukan proses produksi , pekerja juga menghiraukan resiko cidera pada tangan yang dapat mengalami luka jika tidak hati-hati , dan pekerja dalam kondisi yang tidak nyaman karena harus berdiri selama proses produksi hal ini menyebabkan nyeri pada persendian tangan dan kelelahan pada kaki yang selalu berdiri. Pada proses penggorengan dan penirisan , Home Industri ini juga masih menggunakan wajan dan alat saringan yang bisa dibilang cukup kecil untuk produksinya yang sangat banyak , sehingga membutuhkan waktu yang lama pada saat proses penggorengan dan penirisan pisang. Metode yang kami gunakan dalam perbaikan metode kerja pada Home Industri ini adalah dengan studi gerak dan waktu pada alat Pemotong ,penggorengan dan penirisan keripik pisang ini, kami melakukan survei langsung pada Home Industri Ibu Hastuti untuk mengamati proses produksi keripik pisang , melakukan pengumpulan data, pengolahanan data dan perhitungan waktu Standar dan Output Standar pada saat pekerja melakukan proses produksi dengan menggunakan alat lama lalu kami lakukan uji coba mesin pemotong, penggoreng dan peniris keripik pisang yang baru dengan menghitung waktu Standar dan Output Standar. Hasil dari penelitian diperoleh pada proses pemotongan mendapatkan kenaikan sebesar 39,5% , dari 0,0086kg/sec menjadi 0,012kg/sec. pada proses penggorengan mengalami kenaikan sebesar 132,3% yaitu dari 0,0034kg/sec menjadi 0,0079kg/sec dan pada proses penirisan terjadi kenaikan sebesar 157,5% yang awalnya 0,0066kg/sec menjadi 0,017kg/sec. Pada Peta Aliran Proses terjadi penurunan pada jarak yaitu sebesar 150cm / 14,8% tetapi mengalami kenaikan pada waktu sebesar 170 detik / 31,9% , dengan kapasitas produksi yang meningkat sebesar 166% dari 1,5kg menjadi 4kg jadi diperlukan waktu yang sedikit lebih banyak karena proses produksi meningkat sangat tinggi.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | Thoriq Ilham Permana (1953015) |
Uncontrolled Keywords: | Pengolahan Keripik Pisang, Home Industri, Alat Pemotong ,Peta Aliran Proses ,Waktu Standar ,Output Standar. |
Subjects: | Engineering > Industrial Engineering |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri DIII > Teknik Industri DIII(Tugas Akhir) |
Depositing User: | Users 806 not found. |
Date Deposited: | 17 Oct 2022 04:56 |
Last Modified: | 17 Oct 2022 04:56 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/9321 |
Actions (login required)
View Item |