Payung, Yeremia Krisandi (2023) Analisis Sistem Perawatan Pompa Sentrifugal Menggunakan Metode RCM (Reliability Centered Maintenance) Dan Perbaikan Berkelanjutan Di Perumda Tirta Kanjuruhan. Skripsi thesis, ITN MALANG.
Abstract
PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum) adalah badan usaha milik pemerintah yang memiliki cakupan usaha dalam pengelolaan air minum dan pengelolaan sarana air kotor untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang mencakup aspek sosial, kesejahteraan dan pelayanan umum. Masalah yang terdapat pada Perumda Tirta Kanjuruhan yaitu mesin Pompa Sentrifugal yang digunakan untuk beroperasi sering mengalami kerusakan pada saat digunakan. Kerusakan pada alat tersebut terjadi karena terdapat komponen kritis yang sering mengalami kerusakan yang membuat proses pekerjaan perusahaan terhambat. Perlu diterapkannya interval waktu penggantian optimum dan pemilihan Tindakan untuk perawatan komponen secara tepat yang diharapkan mampu mengurangi biaya pemeliharan yang dikeluarkan oleh perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode RCM (Reliability Centered Maintenance) yang melakukan pendekatan dengan menggunakan analisa kualitatif dan kuantitatif sehingga memungkinkan menelusuri akar dari penyebab kegagalan fungsi dan memberikan solusi yang tepat. RCM mendeskripsikan pemilihan sistem, fungsi sistem, batasan sistem dan kegagalan sistem sehingga dapat diketahui komponen kritis dan dapat dianalisis penyebab kerusakan komponen. Berdasarkan data yang telah diperoleh dilakukan analisis FMEA data kerusakan yang didapat disajikan dalam tabel analisis FMEA untuk mengetahui penyebab kerusakan dan nilai risk priority number. Dilanjutkan dengan Logic Tree Analysis untuk melakukan tinjauan fungsi dan kegagalan fungsi terhadap tiap mode kerusakan dan menempatkan setiap mode kerusakan ke dalam satu dari empat kategori. RCM untuk mengatasi masalah kerusakan pada komponen dan perhitungan interval waktu pergantian optimum sehingga mampu mengurangi biaya pemeliharaan. Perhitungan interval pergantian komponen optimum dilakukan pada komponen yang membutuhkan tindakan perawatan berdasarkan waktu (time directed). Dengan pendekatan total minimum downtime yang paling kecil didapatkan hasil komponen Shaft dengan interval waktu pergantian 50 hari, Impeller 32 hari, Volute 38 hari, dan Bearing 41 hari. Berdasarkan hasil analisis metode RCM (Reliability Centered Maintenance) ditentukan hasil pemilihan tindakan perawatan terhadap komponen kritis mesin Pompa Sentrifugal yaitu komponen Impeller, Shaft, Volute dan Bearing dengan tindakan perawatan TD (Time Directed) yang bertujuan untuk melakukan pencegahan langsung terhadap sumber kerusakan yang didasarkan pada waktu. Berdasarkan perhitungan total biaya pemeliharaan diketahui terdapat penurunan dari total biaya pemeliharan awal dengan total biaya pemeliharaan berdasarkan interval waktu pergantian optimum dari masing-masing komponen yaitu Impeller sebesar Rp. 914.000.000 (29%), Shaft sebesar Rp. 1.658.500.000 (54%), Bearing sebesar Rp. 1.419.000.000 (46%) dan Volute sebesar Rp. 1.662.500.000 (49%).
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Yeremia Krisandi Payung (1913028) |
Uncontrolled Keywords: | Pompa Sentrifugal, Interval Waktu pergantian optimum, Reliability. |
Subjects: | Engineering > Industrial Engineering |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri > Teknik Industri S1 > Teknik Industri S1 (Skripsi) |
Depositing User: | Yeremia Krisandi Payung |
Date Deposited: | 30 Aug 2023 02:50 |
Last Modified: | 26 Oct 2023 04:55 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/12717 |
Actions (login required)
View Item |