Bimantara, I Gusti Agung Bagus Kutha (2022) Strategi Pengembangan Desa Wisata Bayung Gede, Kecamatan Kintamani Kabupaten Bangli. Skripsi thesis, ITN Malang.
Abstract
Desa Bayung Gede merupakan sebuah desa wisata melalui Peraturan Bupati Bangli Nomor 9 Tahun 2015, selain itu juga termasuk ke dalam DTW Desa Wisata melalui Peraturan Daerah Kabupaten Bangli Nomor 2 Tahun 2018 tentang RIPPDA Tahun 2019-2025. Desa Bayung Gede menawarkan wisata seperti pola permukiman, arsitektur bangunan, hutan bambu, kesenian dan keunikan tradisi secara turun-temurun yang masih dilestarikan sampai sekarang. Sebagai desa wisata, Desa Bayung Gede ternyata masih belum menjadi destinasi wisata unggulan di Kabupaten Bangli, maka dari itu perlu adanya strategi pengembangan Desa Wisata Bayung Gede, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif , dengan langkah-langkah yang dilakukan dalam penelitian yaitu mengetahui potensi dan masalah Desa Bayung Gede, mengetahui factor internal dan factor eksternal dalam pengembangan pariwisata Desa Bayung Gede, dan merumuskan strategi pengembangan Desa Wisata Bayung Gede, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Hasil dari penelitian ini adalah strategi berupa skenario pengembangan wisata kedepannya dengan menggunakan hasil strategi analisis SOAR untuk menjawab permasalahan something to see, something to buy, dan something to do pada sasaran pertama. Adapun skenario pengembangan pariwisata dihasilkan yaitu pada something to see adanya pendampingan tour guide, pementasan kesenian untuk umum dan penataan hutam bambu. Untuk something to buy pengadaan souvenir dan produk konsumsi. Terakhir pada something to do dengan menyelenggarakan paket wisata yang berisi denah, titik lokasi wisata dan rute perjalanan untuk memudahkan wisatawan saat berkunjung ke Desa Bayung Gede.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | I Gusti Agung Bagus Kutha Bimantara (1624077) |
Uncontrolled Keywords: | Desa Wisata Bayung Gede, Strategi, Skenario Pengembangan |
Subjects: | Engineering > Area Planing Engineering (PWK) |
Divisions: | Fakultas teknik Sipil dan Perencanaan > Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK) S1 > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota (PWK)(Skripsi) |
Depositing User: | Users 896 not found. |
Date Deposited: | 20 Oct 2022 06:45 |
Last Modified: | 20 Oct 2022 06:45 |
URI: | http://eprints.itn.ac.id/id/eprint/9443 |
Actions (login required)
View Item |